Hasil Pertandingan Playoff M3 World Championship, RRQ Hoshi Kalahkan Todak

- Laga M3 World Championship telah sampai pada hari ke-3. Sebelumnya, sudah ada empat tim dari slot upper bracket yang dipertandingkan pada Minggu (12/12/2021) lalu.
Pada match pertama, tim asal Filipina, Onic PH unggul melawan tim Singapura, RSG SG, dengan skor telak 3:0, menggunakan sistem Best of 5 (BO5).
Di pertandingan pertama, RSG SG unggul di babak pertama dan mampu menguasai menit awal pertandingan (early game), serta berhasil mengamankan sejumlah kill.
Meski demikian, Onic PH mampu mengejar ketertinggalan dan sukses mengambil alih empat turret di menit ketujuh.
Baca juga: Jadwal Pertandingan Playoff M3 World Championship 2021 Hari Ketiga
Salah satu tim Onic PH, yakni Dlarskie, juga sempat membuat RSG SG kewalahan dengan gameplay Uranus yang terus meregenerasi Health Point (HP) di sepanjang pertandingan.
Pertandingan pertama pun berlangsung dalam durasi yang cepat. Pada menit ke-15, Onic PH berhasil menang dengan perolehan skor 9-8.
Sedangkan di game kedua, RSG SG kembali memberikan perlawanan. Mereka dapat memorak porandakan formasi Onic PH dan berhasil mengamankan Turtle di menit-menit pertama.
Kendati demikian, perolehan jumlah gold yang dimiliki Onic PH sekali lagi dapat mendorong tim untuk merobohkan sejumlah turret milik tim RSG SG.
Pertandingan semakin memanas di menit ke-10, ketika keduanya bertarung untuk memperebutkan Lord, yang kemudian dimenangi oleh Onic PH, yang membabat habis seluruh anggota tim RSG SG.
View this post on InstagramA post shared by Mobile Legends: Bang Bang (ID) (@realmobilelegendsid)
Berbekal Lord di sisi mereka, Onic PH tak butuh waktu lama untuk mengakhiri perlawanan RSG SG. Di menit ke-12, Onic PH lagi-lagi dinyatakan sebagai pemenang dengan perolehan skor 15-10.
Baca juga: Hasil Group Stage Mobile Legends Piala Presiden Esports 2021
Dibandingkan dengan dua babak sebelumnya, pertandingan ketiga antara Onic PH dan RSG SG berlangsung lebih lama.
RSG SG kali ini memimpin setelah sukses merebut Turtle dan Lord. Meski sudah dekat dengan kemenangan, namun Onic PH secara mengejutkan mampu mengalahkan seluruh anggota tim RSG SG.
Hingga di menit ke-22, Onic PH kembali dinobatkan sebagai pemenang dengan skor 22-15, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari One Esports, Senin (13/12/2021).
RRQ Hoshi vs Todak
Sementara di match kedua, tim perwakilan Indonesia RRQ Hoshi berkesempatan untuk melawan tim Todak asal Malaysia.
Di babak pembukaan, Todak rupanya merelakan Ling untuk digunakan oleh tim RRQ Hoshi. Ini nampaknya menjadi kesalahan besar bagi Todak, mengingat Ling merupakan hero andalan salah satu personel tim RRQ Hoshi, yakni Alberttt.
Terkini Lainnya
- Cara Memunculkan Notifikasi WhatsApp Web di Laptop dengan Mudah
- Samsung Rilis Perangkat Elektronik Rumah Tangga Bespoke 2025 dengan Visi AI Home
- Cara Membuat Nomor Halaman Romawi dan Angka di Microsoft Word dengan Mudah
- 2 Cara Menghentikan SMS Spam Iklan Pinjol di iPhone dengan Mudah dan Cepat
- Begini Desain Pesawat Masa Depan Menurut Airbus
- Ini Daftar iPhone yang Tidak Kebagian Update iOS 19
- Microsoft Rilis Copilot Search, Mesin Pencari Berbasis AI
- Jam iPhone Selalu Tunjukkan 09.41 di Poster Iklan, Ini Fakta Menarik di Baliknya
- Microsoft Dikabarkan Tunda Proyek Data Center, Begini Nasib Cloud Region di Indonesia
- Sering Disalahartikan, 14 Emoji Ini Ternyata Punya Arti Berbeda
- 5 Perusahaan AS yang Minat Beli TikTok Jelang Deadline Pemblokiran 5 April
- Saham Apple Anjlok gara-gara "Tarif Impor Trump", Terparah dalam Lima Tahun
- Bukan "Blue Screen" Lagi, Microsoft Ubah Tampilan Error di PC
- Bagaimana Cara Wireless Charging di HP Bekerja? Ini Penjelasannya
- Profil Marina Budiman, Wanita Terkaya di Indonesia
- Jadwal Pertandingan Playoff M3 World Championship 2021 Hari Ketiga
- Dibajak, Akun Twitter PM India Sebar Hoaks Bitcoin
- Kode Redeem Free Fire Hari Ini, Gratis 2 Skin Permanen
- Binance Dekati BCA dan Telkom Ajak Buka Bursa Saham Kripto di Indonesia?
- Huawei Watch GT Runner Bisa Dipesan di Indonesia, Harga Rp 4 Juta