Huawei Nova 9 Meluncur di Indonesia, Ini Harganya
- Pada September lalu, Huawei meluncurkan duo smartphone seri Nova terbarunya di China, yaitu Nova 9 dan Nova 9 Pro.
Berselang lebih kurang tiga bulan, Huawei resmi memboyong salah satu dari ponsel tersebut, yaitu Nova 9 versi "reguler" ke pasar Indonesia.
Aspek kamera menjadi salah satu nilai jual utama ponsel ini. Country Head of Huawei CBG Indonesia Patrick Ru, mengatakan bahwa kamera di ponsel Nova 9 memiliki kualitas yang baik sehingga mampu diandalkan dalam berbagai kondisi, termasuk keadaan minim cahaya.
Huawei Nova 9 sendiri dibekali dengan empat kamera belakang yang dibenamkan dalam dua sebuah modul. Keempat kamera tersebut diletakkan menjadi dua bagian dalam wadah membulat unik nan besar, di bagian punggung ponsel.
Baca juga: Tinggalkan Intel dan AMD, Huawei Pakai Chip Sendiri untuk PC?
Adapun empat kamera itu terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.9, sensor gambar RYYB), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2), kamera macro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).
"Kamera ini juga mampu merekam video berkualitas 4K, serta didukung oleh Continuous Front/Rear Recording dan Remote Shutter, yang menawarkan beragam cara bagi pengguna dalam membuat video berkesan," kata Patrick dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Kamis (9/12/2021).
Sementara fitur perekaman Dual-View Video memungkinkan ponsel Nova 9 menampilkan perekaman video dari kamera depan sekaligus kamera belakang langsung dalam satu layar yang sama.
Tampilan Dual-View Video berbentuk split-screen 1:1, di mana di sebelah kiri layar menampilkan video dari kamera depan, sementara layar kanan menampilkan video dari kamera belakang.
Spesifikasi layar, chipset, dan baterai
Beralih ke desain ponsel, Nova 9 hadir dengan ketebalan 7,77 mm. Sementara bobot ponsel ini adalah 175 gram.
Untuk layarnya, Huawei Nova 9 dibekali layar berdesain curved dengan panel OLED berukuran 6,57 inci.
Layar tersebut mendukung resolusi Full HD Plus (2.340 x 1.080 piksel), refresh rate 120 Hz, serta touch sampling rate 300 Hz. Layar ponsel ini disebut mampu menampilkan 1 miliar warna.
Di bagian tengah atas layar terdapat sebuah lubang kecil (punch hole) sebagai rumah dari kamera selfie beresolusi 32 MP (f/2.0).
Seperti kamera belakang, kamera depan ponsel ini juga dapat merekam video hingga resolusi 4K.
Baca juga: Toko Aplikasi Huawei Jadi Sarang Malware, Ratusan Aplikasi Dihapus
Terkini Lainnya
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang
- Kapan Sebaiknya Reset Pabrik pada HP? Begini Penjelasannya
- Ciri-ciri Penipuan di WhatsApp dan Cara Menghindarinya
- Kapan Harus Menghapus Cache di HP? Begini Penjelasannya
- Gmail Hampir Penuh? Begini Cara Cek Penyimpanannya
- Cara Menghapus Akun Google di HP dengan Mudah dan Cepat
- Tabel Spesifikasi Realme Note 60x dan Harganya, Mulai Rp 1 Jutaan
- Sah, Pemblokiran TikTok di AS Dekati Kenyataan
- Qualcomm Rilis 2 Chip Baru untuk PC dan Laptop Windows
- Fitur Baru Zoom Bisa Lihat Peserta Meeting yang Telat
- Bos Instagram Janji Kembalikan Fitur Lama yang Hilang Tahun Depan
- Update Telegram, Ada Fitur Anti-Screenshot hingga Hapus Chat di Tanggal Spesifik
- Telkomsel Gandeng Peplink Hadirkan SD-WAN 5G di Indonesia