Instagram Uji Coba Fitur Moderator untuk Live Streaming
- Instagram tengah menyiapkan fitur baru untuk para penggunanya. Kali ini, media sosial di bawah naungan Meta tersebut kedapatan menguji coba fitur moderator untuk siaran live.
Tanda-tanda kehadiran fitur tersebut pertama kali diungkap oleh seorang pengembang aplikasi bernama Alessandro Paluzzi.
Lewat unggahan di akun Twitter-nya (@alex193a), Paluzzi membagikan tangkapan layar yang mengungkap adanya opsi "Add a Moderator" di menu pengaturan Live Instagram.
#Instagram is working on the ability to add moderators to the live video ???? pic.twitter.com/Aqp0bVttwR
— Alessandro Paluzzi (@alex193a) November 12, 2021
Dari tangkapan layar yang diunggah, pengguna yang berperan sebagai moderator nantinya akan memiliki kendali untuk mematikan beberapa opsi seperti komentar di kolom live chat, izin untuk bergabung, mengajukan pertanyaan, dll.
Baca juga: Instagram Tawarkan Bonus Ratusan Juta untuk Kreator Reels
Selama ini, peran "moderator" sendiri hanya bisa dilakukan oleh pengguna yang membuat sesi live tersebut. Sehingga, hal ini bisa cukup merepotkan jika dilakukan sendiri oleh pembuat sesi live.
Menurut Paluzzi, dengan fitur ini pengguna yang memulai sesi live akan dapat menambahkan satu orang moderator untuk membantu saat live berlangsung sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gadgets NDTV, Rabu (17/11/2021).
Tombol "Like" untuk Stories
Di samping itu, Instagram juga disebut tengah mengembangkan fitur baru lainnya yaitu fitur yang memungkinkan pengguna dapat memberikan "Like" pada unggahan Stories.
#Instagram continues to work on the ability to like a Story ????
Here's what the ? will look like in the viewer list ???????? pic.twitter.com/DMcUdpTk7N
— Alessandro Paluzzi (@alex193a) November 14, 2021
Berdasarkan tangkapan layar yang dibagikan, tombol "Like" akan terlihat di deretan daftar penonton Instagram Stories, tepatnya di samping foto profil. Konon, fitur ini sudah mulai diuji coba sejak Agustus 2021 lalu.
Baca juga: Instagram Reels Dapat Fitur Voice Effects, Begini Cara Menggunakannya
Karena masih dalam tahap uji coba, besar kemungkinan bahwa Instagram masih akan melakukan penyesuaian, sebelum membawa dua fitur baru ini ke versi final. Instagram juga belum memastikan kapan kedua fitur tersebut akan diluncurkan secara resmi kepada publik.
Terkini Lainnya
- Komputer Lawas Tidak Kuat Instal Windows, Coba KolibriOS Cuma Seukuran Disket
- Smartphone ZTE Nubia V60 Resmi di Indonesia, Bawa Desain Kamera "Boba" Mirip iPhone
- Relakah Pemerintah RI Cabut Blokir iPhone 16 Hanya dengan Rp 157 Miliar?
- Daftar Shortcut Penting di Microsoft Excel untuk Produktivitas Maksimal
- Isi Pidato CEO Apple yang Tak Lagi Sebut Indonesia, Imbas iPhone 16 Diblokir
- Power Bank Menggembung? Ini Sebab dan Bahayanya
- Apple Bangun Pabrik Aksesori di Bandung agar Blokir iPhone 16 Dibuka?
- Blockchain: Pengertian, Manfaat, Cara Kerja, Contoh, dan Macam-macamnya
- Apple Mau Bangun Pabrik Rp 157 Miliar di Indonesia, demi iPhone 16?
- iPhone 14 Pro Max Meledak Saat Dicas Semalaman, Pemilik Alami Luka Bakar
- 3 Alasan Main HP Sebelum Tidur Malah Bikin Susah Tidur
- X Twitter Bikin Aturan Blokir Baru, tapi Dianggap Tidak Berguna
- Saat Apple Semakin “Menganaktirikan” Indonesia…
- Berapa Kapasitas Baterai HP untuk Gaming, biar Tetap Awet dan Nyaman Bermain?
- Apple Cegah Pengguna iPhone "Downgrade" ke iOS 18.0.1
- Saat Apple Semakin “Menganaktirikan” Indonesia…
- Vivo V23e Meluncur di Indonesia 23 November
- Cara Membuat Nomor Halaman di Microsoft Word secara Otomatis
- Cerita Menko Luhut Pantau Mobilitas Warga Indonesia lewat Google dan Facebook
- Daftar STB TV Digital yang Sudah Mendapat Sertifikasi Kominfo
- Infinix Hot 11 Play dan Note 11i Resmi Meluncur, Harganya?