Lolos TKDN, Samsung Galaxy S21 FE Segera Masuk Indonesia?
- Samsung Galaxy S21 FE tampaknya akan segera masuk ke pasar Indonesia. Tanda-tanda kehadiran ponsel ini muncul di halaman Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian.
Di halaman tersebut, sebuah perangkat ponsel dari PT Samsung Electronics Indonesia diketahui telah mengantongi sertifikat lolos uji TKDN dengan angka 35,50 persen. Sertifikasinya diterbitkan pada 11 November 2021.
Baca juga: Bocoran Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE
Dari pantauan KompasTekno, Rabu (17/11/2021), perangkat yang tercantum di dalam sertifikat bernomor 10949/SJ-IND.8/TKDN/11/2021 itu memiliki nomor model "SAMSUNG SM-G990E".
Informasi yang beredar di internet menyebutkan bahwa SM-G990E adalah kode nama untuk Samsung Galaxy S21 FE. Kode nama tersebut juga sempat muncul di halaman benchmark Geekbench beberapa waktu lalu.
Selain sertifikat TKDN, perangkat 4G yang beredar di Indonesia juga harus memiliki sertifikasi dari Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika.
Baca juga: Samsung Galaxy S21 FE Muncul di Geekbench dengan Exynos 2100, Berapa Skornya?
Namun, dari pengamatan KompasTekno di situs resmi Dirjen SDPPI, sertifikat untuk Samsung Galaxy S21 FE belum muncul. Kemungkinan perangkat tersebut sedang menjalani pengujian.
Samsung sendiri memang dikabarkan bakal memperkenalkan Galaxy S21 FE secara resmi pada Januari 2022 mendatang dalam ajang pameran produk teknologi teranyar Consumer Electronics Show (CES) 2022 di Las Vegas, Amerika Serikat.
Kendati demikian, belum dapat dikonfirmasi kapan ponsel ini akan benar-benar diperkenalkan secara resmi. Samsung pun masih belum mengumumkan rencana kehadiran Galaxy S21 FE di Tanah Air.
Bocoran spesifikasi Galaxy S21 FE
Menurut rumor yang beredar, Galaxy S21 FE kabarnya akan mengusung layar AMOLED 6,4 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.340 x 1.080 piksel) dan dukungan refresh rate 120 Hz. Konon, pada bagian atasnya terdapat punch-hole yang memuat kamera selfie beresolusi 32 MP.
Sementara di bagian punggung, Galaxy S21 FE disinyalir bakal dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultra wide, dan kamera depth sensor yang tidak disebutkan berapa resolusinya.
Baca juga: Tampang Samsung Galaxy S21 FE Terkuak lewat Bocoran Brosur
Ponsel ini disebut akan hadir dengan dua jenis chip berbeda, yakni Samsung Exynos 2100 atau Qualcomm Snapdragon 888, tergantung wilayah pemasaran.
Galaxy S21 FE kabarnya turut dibekali RAM hingga 12 GB, dengan media penyimpanan hingga 256 GB. Fitur lain yang bakal dibawa Galaxy S21 FE diantaranya yaitu in-display fingerprint scanner, OS Android 11, baterai 4.500 mAh, fast charging 15 watt, dan port USB tipe C.
Rumor lainnya mengatakan bahwa Samsung Galaxy S21 FE akan hadir dalam empat varian warna, yaitu Black, White, Cream, dan Lavender.
Terkini Lainnya
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Oppo Gandeng Merek Fesyen Paris Maison Kitsune, Bikin Casing Find X8 Series
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Sarung Tangan Canggih Mark Zuckerberg Bisa "Sentuh" Objek Virtual
- Vivo V23e Meluncur di Indonesia 23 November
- Cara Membuat Nomor Halaman di Microsoft Word secara Otomatis
- Cerita Menko Luhut Pantau Mobilitas Warga Indonesia lewat Google dan Facebook
- Daftar STB TV Digital yang Sudah Mendapat Sertifikasi Kominfo