Free Fire Advance Server Kembali Dibuka, Begini Cara Daftarnya
- Pemain game battle royale Free Fire (FF) kembali memiliki kesempatan untuk dapat bermain di Advance Server. Pihak Garena telah selaku pengembang telah membuka sesi registrasi untuk Advance Server pada Senin kemarin.
Advance Server merupakan sebuah server khusus yang berbeda dengan server utama. Melalui server ini, pemain bisa mencoba beragam konten termasuk skin, senjata, dan fitur-fitur lain yang belum dirilis secara resmi di server utama Free Fire.
Baca juga: Inilah 5 Tim Wakil Indonesia di Kompetisi Free Fire Asia FFAC 2021
Kehadiran Advance Server ditujukan untuk menguji coba berbagai fitur anyar agar bebas dari error atau bug ketika nantinya dirilis di main server.
Garena berjanji untuk memberikan hadiah hingga 3.000 Diamond kepada pemain yang dapat menemukan bug dan error yang dinilai berpengaruh pada jalannya game.
View this post on InstagramA post shared by Garena Free Fire Indonesia (@freefirebgid)
Karena sifatnya yang terbatas, pemain harus melakukan pendaftaran sebelum bisa mengakses Advance Server Free Fire.
Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari posting di akun Instagram Free Fire Indonesia, Selasa (16/11/2021), apabila beruntung, pendaftar yang terpilih bisa mulai mengakses Advance Server mulai 18-25 November mendatang.
Baca juga: Serupa tapi Tak Sama, Ini Beda Free Fire Max dengan Free Fire Orisinal
Terkini Lainnya
- HP Berkemampuan "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Serba-serbi iPhone 13 di Indonesia, Jadwal Pre-order, Penjualan, Harga, dan Spesifikasi Lengkap
- Sebut Wayang Kulit dari Malaysia, Adidas Diserbu Netizen Indonesia
- Vivo Y15A Meluncur, Kembaran Y15S dengan OS Android 11
- Samsung Galaxy S21 Series Mulai Kebagian Android 12
- Huawei Disebut Bakal Melisensikan Desain Ponsel untuk Mengakali Sanksi AS