Fitur-fitur Andalan Calon HP Baru Oppo di Indonesia yang Hadir November
JAKARTA, - Oppo tengah bersiap untuk meluncurkan smartphone terbarunya di Indonesia pada November mendatang.
Sosok perangkat itu sempat dipamerkan dalam sebuah acara di Jakarta, Kamis (28/10/2021). Namun, nama model atau seri ponsel terbaru Oppo tersebut belum diungkap.
Oppo mengumbar sedikit bocoran tentang fitur andalan yang bakal dimiliki oleh ponsel tersebut, salah satunya adalah fitur anti cipratan air dengan sertifikasi IPX4.
Baca juga: Ini Dia, Calon Ponsel Baru Oppo di Indonesia yang Mirip Reno6
"Ponsel ini aman (dari cipratan air) selama airnya adalah air mineral (air putih), bukan air kopi, air teh, atau air lainnya yang bersifat korosif," kata Public Relations Oppo Indonesia, Aryo Meidianto kepada awak media yang hadir dalam acara.
Kemudian, ponsel misterius Oppo itu juga dibekali dengan layar "The New Oppo AMOLED Screen". Oppo tidak mengumbar apa teknologi yang disematkan dalam layar terbaru itu, begitu juga ukuran panelnya.
KompasTekno sempat membandingkannya dengan Reno6 yang memiliki penampilan fisik mirip. Ukuran layar kedua perangkat lebih kurang sama, yaitu 6,4 inci.
"Layar perangkat ini terbilang cukup besar untuk bisa menyajikan konten-konten multimedia atau game dengan sangat nyaman," klaim Aryo.
Baca juga: Review Oppo Reno6 Setelah Sebulan Pemakaian, untuk Main Game dan Sehari-hari
Selain layar, bagian punggung ponsel anyar tersebut juga dilapisi dengan teknologi finishing kesat yang mirip Reno6, yaitu Reno Glow.
Aryo mengatakan teknologi lapisan cangkang yang tahan terhadap bekas sidik jari ini dihadirkan untuk membuat ponsel lebih nyaman untuk digenggam meski layarnya besar.
Pada modul kamera belakang, tercantum pula tulisan "AI 48 MP Triple Camera", yang mengindikasikan bahwa ponsel ini memiliki kamera utama beresolusi 48 megapiksel.
Beralih ke aspek hardware, ponsel terbaru ini juga dibekali chip berjulukan "The New Oppo Processor" yang diklaim bisa menjalankan proses multitasking dengan mulus, serta baterai dengan kapasitas 5.000 mAh yang mendukung teknologi pengisian cepat.
Baca juga: Chip Ponsel Buatan Oppo Dikabarkan Hadir 2023
Dengan sederet fitur ini, Aryo memastikan bahwa ponsel misterus Oppo itu nantinya bakal memiliki fitur mumpuni yang biasanya ada di segmen atas, namun dengan harga yang ramah kantong.
"Perangkatnya mungkin akan sangat terjangkau untuk konsumen di Indonesia, terutama untuk anak muda," pungkas Aryo.
"Kembaran" Oppo F19s?
Berdasarkan penelusuran KompasTekno, secara tampilan dan spesifikasi yang telah dibocorkan Oppo tadi, ponsel misterius Oppo ini bisa dibilang merupakan "kembaran" Oppo F19s yang dirilis di India beberapa waktu lalu.
Terkini Lainnya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP Berkemampuan "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Meluncur 20 Tahun Lalu, Prototipe iPod Ternyata Sebesar MacBook
- Cara Menambah Link Sticker "Swipe Up" di Instagram Stories
- Buka Rekening Blu dari Aplikasi Telkomsel Redi Gratis Kuota 10 GB
- Steam Halloween Sale 2021 Diskon Game hingga 85 Persen
- Mengenal Meta, Perusahaan Baru Facebook, Instagram, dan WhatsApp