Asus Umumkan Kartu Grafis GeForce RTX 3070 Noctua Edition
- Asus mengumumkan kehadiran sebuah kartu grafis (GPU) terbaru, yakni GeForce RTX 3070 Noctua Edition. Produk ini merupakan hasil kolaborasi antara Asus dengan Noctua, vendor Austria yang dikenal dengan produk-produk heatsink-fan (HFS) untuk PC.
Salah satu nilai jual yang ditawarkan kartu grafis berkelir coklat dan krem khas Noctua ini tak lain adalah pendingin yang terpasang. Asus GeForce RTX 3070 Noctua Edition dilengkapi dengan sepasang kipas NF-A12x25 yang dirancang khusus oleh Asus dan Noctua.
Sementara di bagian bawah kipas, tertanam sebuah heatsink tebal yang memakan empat slot sekaligus. Meskipun bongsor, Asus GeForce RTX 3070 Noctua Edition dijanjikan bakal beroperasi dengan senyap.
Baca juga: Nvidia Perkenalkan RTX A2000, GPU Mini untuk Workstation
Kipasnya diklaim memiliki tingkat kebisingan 15db lebih rendah di kecepatan "sedang" dan 9db lebih rendah di kecepatan "tinggi", tapi Asus tak menerangkan kipas mana yang dijadikan pembanding dan seperti apa tolok ukurnya.
Selain itu, Asus GeForce RTX 3070 Noctua Edition juga dilengkapi dengan fitur Asus 0db. Fan akan dimatikan secara otomatis apabila suhu GPU turun hingga berada di bawah 50 derajat Celsius sehingga sama sekali tidak bersuara.
Selain sistem pendingin air-cooling dari Noctua itu, spesifikasi kartu gratis ini sama dengan produk lainnya yang sama-sama berbasis GeForce RTX 3070 dari Nvidia.
Asus GeForce RTX 3070 Noctua Edition ditawarkan dalam dua varian, yang terdiri dari model standard dan model OC.
Model standard diklaim mampu bekerja dengan kecepatan clock mencapai 1.725 MHz dalam mode gaming dan hingga 1.755 MHz dalam mode overclock. Sedangkan, model OC mampu beroperasi hingga 1.815 MHz dalam mode gaming dan 1.845M Hz dalam mode OC.
Kedua model dibekali 5.888 CUDA cores beserta VRAM GDDR6 sebesar 8 GB dengan interface 256-bit. Dari segi konektivitas, keduanya memiliki output berupa dua buah port HDMI 2.1 dan tiga buah video DisplayPort 1.4a.
Baca juga: Nvidia Umumkan GPU GeForce RTX 3070 Ti dan RTX 3080 Ti
Meski telah diumumkan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari PC Gamer, Selasa (6/10/2021), Asus belum mengungkap jadwal rilis maupun harga dari kartu grafis GeForce RTX 3070 Noctua Edition. Ia diperkirakan baru akan hadir pada pertengahan Oktober 2021
Untuk mengetahui perbedaan spesifikasi dari GPU GeForce RTX 3070 Noctua Edition versi Standard dan OC, silakan simak uraian berikut.
Spesifikasi Asus GeForce RTX 3070 Noctua OC Edition
CUDA Cores: 5.888
OC mode boost clock: 1.845 MHz
Gaming mode boost clock: 1.815 MHz
VRAM: 8 GB GDDR6
PCIe® 4.0 interface
2 x native HDMI 2.1
3 x native DisplayPort 1.4a
Spesifikasi Asus GeForce RTX 3070 Noctua Standard Edition
CUDA Cores: 5888
OC mode boost clock: 1.755 MHz
Gaming mode boost clock: 1.725 MHz
VRAM: 8 GB GDDR6
PCIe® 4.0 interface
2 x native HDMI 2.1
3 x native DisplayPort 1.4a
Terkini Lainnya
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Gaji CEO Apple Tim Cook Naik pada 2024, Sekian Jumlahnya
- 5 Besar Merek PC Global Akhir 2024 Riset Canalys, Lenovo Teratas
- Ini Bedanya Windows 11 dari Windows 10
- Daftar Game Baru yang Akan Rilis pada Oktober 2021
- Ini Spesifikasi Minimum Windows 11, Apakah Bisa Jalan di Komputer Anda?
- 5 Fitur Baru Windows 11 yang Paling Ditunggu
- 7 Hal Baru di Windows 11, Tampilan Lebih Segar hingga Kinerja Lebih Tinggi