Fitur Terjemahan Muncul di Instagram Stories
- Instagram seakan tanpa henti menggulirkan fitur untuk melengkapi platformnya. Khususnya untuk Instagram Stories.
Platform berbagi foto dan video itu bersiap meluncurkan satu lagi fitur baru, yakni fitur terjemahan. Fitur ini akan menerjemahkan setiap teks yang diketik di Instagram Story.
Untuk melihat terjemahan, cukup klik "see translation" (lihat terjemahan) yang tersemat di sisi bawah username.
Jika bahasa yang muncul di Instagram Story berbeda dengan pengaturan yang terpasang di aplikasi Instagram pengguna, maka terjemahan yang ditampilkan adalah bahasa sesuai pengaturan aplikasi.
Misalnya, pengguna memasang bahasa Inggris sebagai bahasa default aplikasi Instagram. Kemudian, Instagram Story yang dilihat, tertera tulisan dalam bahasa Indonesia.
Nantinya, opsi terjemahan akan muncul di sisi atas dan ketika diketuk, tulisan di Instagram Story berbahasa Indonesia tadi akan secara otomatis muncul dalam bahasa Inggris.
Perlu diingat bahwa tulisan yang diterjemahkan adalah teks yang diketik, bukan teks dalam gambar atau video.
Baca juga: Menjajal Instagram Reels, Apa Bedanya dengan TikTok?
KompasTekno sudah bisa menjajal fitur ini lebih dulu dan mendapati hasilnya seperti terlihat gambar.
Dirangkum KompasTekno dari Tech Hindustan Times, Rabu (30/6/2021), kabarnya fitur ini sudah mulai diuji coba Instagram sejak bulan lalu.
Alessandro Paluzzi, seorang engineer yang kerap membocorkan bakal fitur baru media sosial pernah mengungkap kehadiran fitur ini lewat akun Twitter dengan handle @alex193a.
#Instagram is rolling out the ability to translate stories ???? pic.twitter.com/uHWHwJdAxm
— Alessandro Paluzzi (@alex193a) June 23, 2021
Belum diketahui kapan Instagram akan menggulirkan fitur ini ke lebih banyak pengguna. Sebelum Instagram, pesaing besarnya yakni TikTok lebih dulu memiliki fitur terjemahan.
Namun fungsinya lebih mirip fitur subtitle di YouTube. Fitur terjemahan di TikTok akan menampilkan caption otomatis serupa subtitle sesuai pengaturan bahasa, sehingga penonton bisa membaca sambil menonton konten.
Baca juga: Begini Cara Upload Instagram Music di Stories
Terkini Lainnya
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Dengan Stiker Ini, Semua Orang Bisa Bikin "Swipe Up" Link di Instagram Stories
- Tokopedia Jawab Kritikan Megawati soal Produk Asing
- Tablet Samsung Galaxy Tab S7 FE 5G Dijual di Indonesia, Ini Harganya
- Jokowi: Ekonomi Digital Sumbang 4 Persen PDB Indonesia
- Beda Samsung Galaxy A22 dan A22 5G, Bukan Sekadar Koneksi