Netflix Indonesia Uji Coba Pembayaran Langganan dengan GoPay

-Aneka konten di layanan video on-demand Netflix bisa diakses dengan cara langganan yang biasanya dibayar dengan kartu kredit atau debit. Tak lama lagi, para pelanggan di Indonesia agaknya bakal bisa membayar dengan GoPay.
Metode pembayaran dengan dompet digital tersebut mendadak dijumpai oleh sebagian pengguna yang kemudian mengunggah tangkapan layarnya ke Twitter.
"Baru sadar kalau @NetflixID sekarang bisa bayar pakai payment method (metode pembayaran) Gopay," tulis pemilik akun @detranium dalam kicauan yang menyertai screenshot metode pembayaran di Netflix.
Baca juga: Sinyal Netflix Serius Masuk Bisnis Video Game
Dari pantauan KompasTekno di linimasa Twitter, beberapa pengguna Netflix lainnya ikut mengungkapkan pengalaman yang sama.
Sore ini, Jumat (11/6/2021), akun Twitter resmi Netflix Indonesia memberikan tanggapan bahwa metode pembayaran langganan dengan dompet digital GoPay memang sedang diuji coba.
Wah kak @detranium kebagian! Saat ini kami lagi tahap uji coba metode pembayaran baru pake GoPay ke sebagian pelanggan Netflix aja. Doain tesnya lancar supaya semua warganet(flix) bisa pake layanan ini dengan aman & nyaman secepatnya?? #
— Netflix Indonesia (@NetflixID) June 11, 2021
"Doain tesnya lancar supaya semua warganet (flix) bisa pake layanan ini dengan aman dan nyaman secepatnya," kicau @NetflixID.
Dengan kata lain, Netflix Indonesia memang berniat menghadirkan opsi pembayaran dengan GoPay, kemungkinan setelah uji cobanya selesai.
Baca juga: Pertumbuhan Pelanggan Netflix Tidak Sesuai Harapan
Tidak diketahui pengguna mana saja yang diikutsertakan dalam uji coba dan berapa orang jumlahnya, ataupun kapan Netflix berencana membuka opsi pembayaran GoPay untuk semua penggunanya di Indonesia secara resmi.
KompasTekno telah menghubungi pihak Netflix Indonesia untuk memberikan konfirmasi hal ini, sekaligus mencari tahu tata cara pembayaran via Gopay yang tepat. Namun, pihak Netflix Indonesia masih enggan memberikan tanggapan.
Terkini Lainnya
- YouTube Shorts Tambah Fitur Editing Video untuk Saingi TikTok
- Apakah Dark Mode Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- 3 Cara Upload File ke Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- 7 Tips Hemat Penyimpanan Akun Google Gratis Tanpa Langganan
- 2 Cara Melihat Password WiFi di HP dengan Mudah dan Praktis
- 10 Cara Mengatasi WhatsApp Web Tidak Bisa Dibuka dengan Mudah, Jangan Panik
- Trump Beri TikTok 75 Hari Lagi, Cari Jodoh atau Blokir?
- iPad Dulu Dicaci, Kini Mendominasi
- AI Google Tertipu oleh April Mop, Tak Bisa Bedakan Artikel Serius dan Guyonan
- iOS 19 Rilis Juni, Ini 26 iPhone yang Kebagian dan 3 iPhone Tidak Dapat Update
- Intel dan TSMC Sepakat Bikin Perusahaan Chip Gabungan di AS
- 10 Bocoran Fitur iPhone 17 Pro, Modul Kamera Belakang Berubah Drastis?
- Cara Melihat Password WiFi di iPhone dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Tiba-tiba Ada SMS Kode Verifikasi di HP? Begini Penyebabnya
- Ketik Kata Ini di Google dan Fakta Menarik yang Jarang Diketahui Bakal Muncul
- 3 Cara Pasang Pengingat Jadwal Pertandingan Euro 2020 di Android
- Epic Games Gratiskan Game Genshin Impact dan Control
- iOS 15 dan MacOS Monterey Bakal Ganti Password dengan Touch ID atau Face ID
- Luncurkan 5G, Tidak Sekadar Punya 2300 MHz
- Kasus Kebocoran Data 279 Juta WNI, BPJS Kesehatan Akan Digugat lewat PTUN