iOS 15 Bisa Lacak iPhone Meski dalam Kondisi Mati
- Pembaruan sistem operasi (OS) iOS 15 untuk iPhone yang mendukung turut meningkatkan sejumlah fitur yang sudah ada, salah satunya ftur pelacak perangkat Apple Find My.
Berdasarkan laman resmi iOS 15 Previews, Find My di iOS 15 bisa mencari iPhone pengguna yang hilang, meski perangkat dalam keadaan mati.
"Lacak iPhone Anda dengan jaringan Find My meski perangkat tersebut mati. Ini bisa membantu Anda untuk mencari iPhone hilang yang baterainya habis atau dimatikan oleh pencuri," tulis Apple.
Apple juga disebut bakal memunculkan jendela pop-up yang mengatakan bahwa iPhone pengguna akan tetap bisa ditemukan meski dalam keadaan mati. Ilustrasinya bisa dilihat di gambar berikut.
Baca juga: Berkat Find My iPhone, Ponsel yang Hilang Setahun Bisa Kembali
Pop-up tersebut juga mengatakan bahwa pengguna bisa mengaktifkan atau menonaktifkan fitur "Find My network" melalui menu pengaturan (Settings).
Artinya, pengguna sejatinya bisa memilih apakah mereka mau iPhone mereka dilacak ketika sedang mati atau tidak.
Apple sendiri tidak menjelaskan lebih lanjut bagaimana caranya fitur Find My bisa mencari iPhone mati yang tidak memiliki koneksi internet.
Namun, ada informasi yang menyebutkan bahwa perangkat tersebut sebenarnya masih memiliki daya dan mampu memberikan sinyal Bluetooth kepada perangkat Apple lainnya yang berada di sekitar, mirip seperti kemampuan aksesori AirTags.
Lalu, perangkat yang mendapatkan sinyal tersebut akan mengirimkan lokasi iPhone yang dicari ini melalui iCloud ke pengguna yang sedang mencarinya dari perangkat lain, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari 9to5Mac, Rabu (9/6/2021).
Baca juga: Apple Luncurkan AirTag, Aksesori Pelacak Benda yang Hilang
Selain pelacakan iPhone dalam keadaan mati, jaringan Find My di iOS 15 juga kini bisa melacak ponsel Apple yang dihapus atau di-factory reset oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Namun, fitur pelacakan ini hanya akan berfungsi apabila pengguna menyalakan Activation Lock, sebuah fitur yang mengharuskan pengguna yang memiliki iPhone orang lain memasukkan kredensial Apple ID yang "menempel" di perangkat tersebut.
Ada pula fitur Separation alerts di iOS 15 yang bakal mengingatkan pengguna melalui notifikasi, apabila mereka meninggalkan beragam perangkat dalam ekosistem Apple, seperti AirPods, AirTags, dan sejumlah perangkat lainnya dalam jarak tertentu.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Ponsel Gaming Nubia Red Magic 6 Masuk Indonesia Juli 2021
- Earphone Vivo Wireless Sport Lite Meluncur di Indonesia, Harga Rp 400.000
- Ponsel Rp 1 Jutaan Nokia C01 Plus Meluncur
- Pemerintah Akan Revisi Pasal Karet UU ITE
- Instagram Kini Tampilkan Waktu yang Tersisa Sebelum Stories Menghilang