cpu-data.info

Vivo V21 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya

Tampak punggung Vivo V21 5G
Lihat Foto

- Vivo resmi meluncurkan smartphone terbaru dari keluarga V-Series, Vivo V21 5G, dalam sebuah acara peluncuran yang digelar secara online di sejumlah kanal media sosial resmi Vivo Indonesia, Senin (24/5/2021).

Senior Brand Director Vivo Indonesia Edy Kusuma mengatakan bahwa ponsel tersebut dibekali dengan sejumlah fitur mumpuni yang diklaim mampu menunjang kegiatan dan kebutuhan konsumen masa kini.

"Vivo V21 5G hadir dengan kamera depan terdepan di industri, desain ramping, perangkat keras, dan perangkat lunak yang kuat,” tutur Edy kepada KompasTekno dalam keterangan tertulis Vivo Indonesia.

Baca juga: Vivo Experience and Service Store Resmi Dibuka di Mal Central Park Jakarta

Senior Product Manager Vivo Indonesia Ricky Bunardi mengatakan bahwa pihaknya ingin membawa kembali kesuksesan V-Series sebelumnya lewat berbagai peningkatan di Vivo V21 5G.

"Seperti teknologi Dual OIS Night Camera di kamera depan dan belakang," ujar Ricky.

Dual OIS Night Camera adalah salah satu fitur unggulan Vivo V21 5G. Fitur tersebut didukung teknologi penstabil gambar (optical image stabilization/OIS) di kamera depan dan belakang.

Senior Product Manager Vivo Indoensia, Ricky Bunardi di panggung peluncuran online Vivo V21 5G, Senin (24/5/2021).Vivo Indonesia Senior Product Manager Vivo Indoensia, Ricky Bunardi di panggung peluncuran online Vivo V21 5G, Senin (24/5/2021).

Kamera depan 44MP OIS Super Night Selfie di ponsel ini dimuat dalam sebuah modul berbentuk ala tetesan air (waterdrop) dan memiliki resolusi 44 megapiksel dan diklaim mampu menghasilkan gambar jernih di kondisi gelap dengan Dual Selfie Spotlight.

Fitur lainnya dari kamera depan Vivo V21 5G, termasuk Eye Autofocus yang bisa mengunci fokus di mata meski pengguna sedang bergerak, 4K Selfie Video, Head Slimming for Groupfies, serta Child Face Beauty untuk mempercantik foto anak-anak secara natural.

Sementara itu, kamera belakang yang dibekali dengan teknologi OIS (4-axis) adalah kamera utama 64 MP OIS Night Camera yang memiliki fitur 4K Video, Dual-View Video, dan Double Exposure untuk menggabungkan dua foto berbeda menjadi satu.

Baca juga: Vivo Kini Peringkat Pertama Pasar Smartphone di China

Kamera utama ini juga ditemani dengan dua kamera lainnya di dalam sebuah modul persegi, yakni 8 MP Multi Mode Camera untuk menjepret foto dengan mode Super Wide-Angle dan bokeh, serta 2 MP Macro Camera untuk memotret dari jarak dekat.

Kamera depan 44MP OIS Super Night Selfie dan kamera utama 64 MP OIS Night Camera turut dibekali teknologi penstabil gambar via software alias electronic image stabilization (EIS).

Perpaduan fitur OIS dan EIS ini menghasilkan teknologi Ultra Stable Video yang diklaim mampu menghasilkan video yang stabil dan minim goyangan.

Desain dan spesifikasi Vivo V21 5G

Selain kamera, Vivo V21 5G juga mengunggulkan aspek desain Ultra Slim Matte Glass Design. Bagian punggungnya bertekstur matte yang tidak mudah ternoda sidik jari.

Selain itu, bodi ponsel ini juga dirancang ramping dengan ketebalan 7,29 mm dan bobot 176 gram untuk varian warna Dusk Blue, dan 7,38 mm dengan bobot 177 gram untuk varian warna Sunset Dazzle.

Layarnya menggunakan desain  "Ultra All Screen" dengan panel  E3 AMOLED Display berukuran 6,44 inci dan refresh rate 90 Hz.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat