cpu-data.info

Cara Mengamankan Akun YouTube Kamu supaya Tak Hilang seperti Gen Halilintar

Ilustrasi YouTube
Lihat Foto

- Akun YouTube milik keluarga Gen Halilintar dan Thariq Halilintar mendadak hilang pada Jumat (16/4/2021) pagi ini, diduga disabotase oleh hacker (peretas).

Pelakunya juga telah menghapus semua konten yang ada di dua channel YouTube tersebut, bahkan salah satunya sudah menggunakan akun Gen Halilintar untuk live video pagi ini.

Berkaca dari kejadian tersebut, ada empat cara yang bisa dilakukan untuk mengamankan akun YouTube Anda dari tangan-tangan jahil.

Apa saja? Yuk, simak pemaparannya berikut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari laman GoogleSupport, Jumat (16/4/2021).

Baca juga: YouTube Akan Sembunyikan Jumlah Dislike?

1. Aktifkan fitur 2-Step Verification

Cara mengaktifkan fitur 2-Step Verification./Bill Clinten Cara mengaktifkan fitur 2-Step Verification.

Langkah pertama yang bisa dibilang paling ampuh adalah mengaktifkan fitur keamanan 2-Step Verification.

Seperti namanya, fitur ini memungkinkan pengguna harus mengonfirmasi apabila ada seseorang yang masuk ke akun Google mereka, termasuk YouTube dari perangkat baru. Bagaimana cara mengaktifkannya?

Pertama-tama, kunjungi situs myaccount.google.com/security dan klik menu "2-Step Verification". Di tampilan berikutnya, klik tombol "Get Started", login dengan akun Google Anda, dan klik tombol "Continue" atau "Try it now".

Setelah itu, klik tombol "Yes" pada jendela konfirmasi yang akan muncul dan masukkan nomor ponsel Anda yang akan digunakan untuk menerima kode verifikasi. Kemudian pilih opsi "Text message" dan klik tombol "Send".

Baca juga: YouTube Bisa Kenali Pelanggaran Hak Cipta Sebelum Video Diunggah

Terakhir, masukkan enam digit kode verifikasi yang diterima melalui SMS, klik tombol "Next" dan klik "Turn On" di tampilan berikutnya untuk mengaktifkan fitur 2-Step Verification.

2. Atur hak akses akun YouTube

Cara menghapus akun yang memiliki akses ke akun YouTube Anda.YouTube Cara menghapus akun yang memiliki akses ke akun YouTube Anda.

Seperti diketahui, segala informasi yang tersimpan di akun YouTube Anda bisa di-share ke berbagai akun Google atau YouTube lainnya.

Dengan demikian, merupakan suatu hal yang penting untuk terus memantau siapa saja yang bisa mengakses akun YouTube Anda.

Nah, untuk melakukannya, kunjungi situs studio.youtube.com dan pergi ke menu "Settings" dengan meng-klik ikon "gerigi" yang terletak di pojok kiri bawah. Selain situs, YouTube Studio juga bisa diakses melalui aplikasi smartphone.

Di tampilan berikutnya, pilih menu "Permissions" dan pantau akun Google siapa saja yang terhubung dengan akun Anda.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat