Samsung Janjikan Galaxy A72 dan A52 Bisa Update Android hingga 3 Versi
- Samsung akhirnya resmi meluncurkan dua keluarga baru lini Galaxy A, yakni Galaxy A72 dan A52 secara global pada Rabu (17/3/2021) malam. Dua ponsel ini juga langsung dijual di pasar Indonesia.
Kedua ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 11 terbaru. Samsung juga menjanjikan pembaruan OS Android hingga tiga generasi. Artinya, Galaxy A72 dan A52 bisa mendapatkan upgrade hingga sistem operasi Android 14 selama tiga tahun ke depan.
Janji tiga kali upgrade OS Android sebenarnya sudah diutarakan Samsung sejak tahun lalu, tapi awalnya hanya berlaku untuk lini ponsel flagship Samsung yang dirilis tahun 2019 dan 2020 saja.
Namun pada Agustus 2020, Samsung menambah panjang deretan perangkatnya yang mendapatkan tiga kali pembaruan sistem operasi. Beberapa di antaranya adalah Galaxy A71 dan A51 yang merupakan pendahulu Galaxy A72 dan A52.
Baca juga: Samsung Resmi Luncurkan Galaxy A52 dan A72, Ini Spesifikasinya
"Samsung selalu berupaya agar pengguna Galaxy bisa mendapatkan OS yang up-to-date, dan sekarang kebijakan ini juga mencakup ponsel A-Series," tulis Samsung di laman situsnya, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Kamis (18/3/20210).
Selain janji tiga kali upgrade OS, pada Februari lalu, Samsung juga mengumumkan akan memperpanjang security update (pembaruan keamanan) reguler untuk ponsel Galaxy hingga empat tahun setelah ponsel dirilis, dari sebelumnya tiga tahun.
Semua seri Galaxy, mulai dari Galaxy Z, Galaxy S, Galaxy Note, Galaxy A, Galaxy M, XCover, dan Tablet yang dirilis pada 2019 dan seterusnya akan menerima pembaruan ini. Dengan demikian, ponsel anyar Galaxy A72 dan A52 bakal mendapatkan security update hingga 2025.
Pembaruan kemanan akan diberikan secara berkala setiap bulan selama dua tahun pertama. Kemudian, pada tahun ketiga, pembaruan akan dikurangi menjadi tiga bulanan atau setiap kuartal. Pada tahun keempat, frekuensinya menjadi satu atau dua kali.
Harga dan spesifikasi Galaxy A72 dan A52 di Indonesia
Kedua ponsel anyar Samsung ini dibekali layar Super AMOLED dengan refresh rate tinggi, yakni 90 Hz untuk Galaxy S72 dan 120 Hz untuk Galaxy A52.
Layar Galaxy A72 dan A52 sudah dilapisi dengan kaca pelindung Gorilla Glass 5 dan memiliki tingkat kecerahan hingga 800 nits sehingga diklaim tetap terlihat jelas meski di bawah terik sinar matahari.
Baca juga: Resmi, Ini Harga Samsung Galaxy A32, A52, dan A72 di Indonesia
Selain layar, seluruh ponsel Galaxy A terbaru ini juga sama-sama dibekali dengan fitur NFC untuk kemudahan pengisian saldo uang elektronik (e-money), serta sudah memiliki sertifikat tingkat ketahanan air dan debu IP67.
Spesifikasi Galaxy A72 dan A52 selengkapnya bisa dibaca dalam artikel KompasTekno di tautan berikut.
Di Tanah Air, Galaxy A72 dan A52 ditawarkan dengan variasi RAM mulai 6 GB hingga 8 GB serta memori penyimpanan 128 GB dan 256 GB. Banderol harganya sebagai berikut.
Galaxy A72
8 GB/128 GB: Rp 5.999.000
Terkini Lainnya
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Indonesia Dipaksa Mundur dari All England, Akun Instagram BWF Diserbu Netizen
- Tim Bulu Tangkis Indonesia Dipaksa Mundur, All England Bergema di Twitter
- Cuma Dua Hari, Paket Internet Telkomsel 50 GB Rp 100.000
- Fitur Unggulan Samsung Galaxy A32 yang Dijual Rp 3 Jutaan
- Samsung Buka Pre-order Galaxy A32, A52, dan A72, Ini Linknya