Spotify Wrapped 2020: Ini Daftar Artis dan Lagu Paling Populer di Indonesia
- Sekitar 30 hari lagi, kita akan sampai di penghujung 2020. Seperti biasa, sebelum sampai ke tahun yang baru, platform streaming musik Spotify merilis daftar musik populer sepanjang tahun.
Kini, rangkuman tersebut dijuluki dengan "Spotify Wrapped 2020". Seperti namanya, ada beberapa musisi dan lagu yang paling banyak didengar oleh pelanggan asal Indonesia.
Sama seperti tahun lalu, grup musik Kpop BTS berhasil menduduki peringkat teratas sebagai artis yang paling banyak didengarkan di Indonesia.
Baca juga: Mirip Instagram dan Twitter, Spotify Juga Punya Fitur Stories
Grup boyband yang beranggotakan 7 orang tersebut disusul dengan musisi lokal Pamungkas, penyanyi internasional Justin Bieber, grup Kpop Blackpink, dan satu musisi Tanah Air lainnya, Fiersa Besari.
Beralih ke daftar lain, untuk kategori daftar lagu yang paling banyak didengar di Indonesia, BTS sendiri tidak muncul dalam posisi 5 teratas.
Daftar tersebut diisi oleh aneka lagu single dari sejumlah artis ternama, baik lokal dan internasional, tanpa kehadiran lagu single dari grup musik Kpop.
Di antaranya seperti single berjudul “Pura Pura Lupa” yang dinyanyikan Mahen, “Someone You Loved” oleh Lewis Capaldi, “Secukupnya” yang dibawakan oleh Hindia, Pamungkas dengan “One Only", serta lagu “Sunday Best” milik duo musisi internasional bernama Surfaces.
Meski demikian, BTS kembali muncul di dalam daftar album yang paling banyak diputar di Tanah Air.
Baca juga: Spotify Buka Lowongan Kerja, Syaratnya Bisa Bahasa Indonesia
Posisinya, berdasarkan yang paling atas, adalah Walk the Talk dari Pamungkas, Menari Dengan Bayangan dari Hindia, MAP OF THE SOUL: 7 dari BTS, Cinta Luar Biasa dari Andmesh, dan Divinely Uninspired To A Hellish Extent dari Lewis Capaldi.
Nah, untuk lebih lengkapnya, simak daftar lagu serta artis yang paling banyak didengar orang Indonesia sepanjang 2020 berikut, sebagaimana dirangkum dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Rabu (2/12/2020).
Artis yang Paling Banyak Didengarkan di Indonesia:
1. BTS
2. Pamungkas
3. Justin Bieber
4. Blackpink
5. Fiersa Besari
Artis Wanita yang Paling Banyak Didengarkan di Indonesia
1. Ariana Grande
2. Taylor Swift
3. NIKI
4. Rossa
5. Billie Ellish
Artis Pria yang Paling Banyak Didengarkan di Indonesia
Terkini Lainnya
- Telkomsel Pakai Hyper AI untuk Optimalisasi Jaringan saat Pilkada Serentak 27 November
- Operator Seluler Tagih Janji Komdigi
- Tolak Rp 1,5 Triliun Apple, Pemerintah Bandingkan Investasi di Vietnam dan Indonesia
- Instagram Rilis Fitur Berbagi Lokasi Mirip WhatsApp
- Mengapa Pemerintah Indonesia Sebut Apple Tidak Adil?
- Ada Notifikasi “This Site Uses Cookies” Setiap Buka Web, Apa Artinya?
- Tablet Oppo Pad 3 Resmi, Ditenagai Chip Mediatek Dimensity 8350
- Ini 4 Alasan Pemerintah RI Tolak Investasi Apple untuk Buka Blokir iPhone 16
- Resmi, Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Chipset Mediatek Dimensity 8350 Resmi, Debut StarSpeed Engine Gantikan HyperEngine
- Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro Resmi dengan Chip Dimensity 8350
- Vendor Smartphone Honor Buka Lowongan Kerja di Indonesia, Siap Comeback?
- Ketik "Film Wicked" atau "Ariana Grande" di Google, Bikin Layar HP "Melayang"
- 28 HP Oppo yang Kebagian Antarmuka ColorOS 15 dan Jadwal Rilisnya
- Cara Pakai Rumus NOW dan TODAY di Microsoft Excel
- Begini Cara Live di Instagram dengan 4 Akun Sekaligus
- Instagram Rilis Live Rooms, Siaran Langsung dengan 4 Akun Sekaligus
- MPWR, Operator Seluler Digital dari Indosat Resmi Meluncur
- Nilai Bitcoin Tembus Rekor Tertinggi
- Kronologi Kasus Dugaan Penjualan Ponsel Ilegal PS Store, dari Penyelidikan hingga Vonis Bebas