Game Football Manager 2021 Hadir di PC, Android, dan iOS, Apa yang Baru?
- Sega resmi merilis game terbaru dari serial Football Manager, yakni Football Manager 2021. Game simulasi sepak bola ini tersedia untuk perangkat PC (Steam), Android, dan iOS.
Football Manager 2021 merupakan game bertema olahraga. Namun alih-alih terjun ke lapangan sambil mengendalikan para karakter pesepak bola, pemain justru akan berperan sebagai pelatih yang ditugaskan untuk mengelola komposisi sebuah tim.
Terdapat lebih dari 2.500 klub dari 50 negara yang dapat dipilih dan dikelola oleh pemain. Dibandingkan dengan versi terdahulunya, Football Manager 2021 membawa sejumlah pembaruan.
Baca juga: Sega Jual Bisnis Game Arcade Imbas Pandemi Covid-19
Salah satu pembaruannya adalah menu tampilan (user interface) yang memungkinkan pemain untuk langsung memilih taktik secara cepat.
Pada menu ini, pengguna dapat memilih beragam macam taktik yang tersedia mulai dari tiki-taka, gegenpress, dan masih banyak lagi. Pemain juga akan mendapati rangkaian tabel yang memuat penjelasan taktik secara detail.
Football Manager 2021 turut kedatangan fitur Gestures baru, yakni fitur yang menampilkan ekspresi dan gerakan yang mewakili emosi pemain.
Adapun fitur gestur tubuh ini memiliki beberapa gerakan, salah satunya adalah gerakan menendang botol ketika pemain sedang marah.
Fitur Expected Goal (xG) juga menjadi yang pertama hadir pada Football Manager 2021. Sesuai dengan namanya, fitur ini mampu memprediksi sinergi tim dan melakukan kalkulasi tingkat keberhasilan tim yang dibuat pemain.
Baca juga: Game Sepak Bola PES 2021 Mobile Bisa Diunduh Gratis di Android dan iOS
Bukan cuma dari sisi gameplay, Football Manager 2021 juga mengalami peningkatan dari sektor grafis, yang kini terlihat lebih realistis dibanding versi sebelumnya.
Pantauan KompasTekno, Football Manager 2021 dijual dalam dua harga yang berbeda. Untuk versi PC (Windows dan Mac), game ini dijual di platform Steam dengan banderol harga Rp 490.000.
Sementara pada Google Play Store (Android) dan App Store (iOS), Football Manager 2021 bisa diunduh dengan membayar harga Rp 150.000.
Terkini Lainnya
- Kemenperin Puji Samsung Patuhi TKDN, Sindir Apple?
- 5 Merek HP Terlaris di Dunia 2024 Versi Counterpoint
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Xiaomi Klaim Telah Jual 140 Juta Ponsel Redmi Note
- Ekonomi Digital Indonesia Diprediksi Capai Rp 624 Triliun pada 2020
- Intel Klaim Prosesornya Lebih Kencang dari Ryzen 4000 di Laptop
- Bukan Artis, Ini Dia Seleb TikTok Pertama dengan 100 Juta Follower
- Tanda-tanda Samsung Tak Lagi Bikin Galaxy Note Tahun Depan