iPhone dengan Layar Lipat Mulai Dijajal?
- Rumor keberadaan ponsel layar lipat Apple sudah beredar sejak lama. Kabar terbaru mengatakan Apple mulai mengujicoba iPhone layar lipat dan diperkirakan akan meluncur pada September 2022.
Kabar tersebut muncul dari media asal China, Economic Dialy News, yang mendapat informasi dari sumber dalam industri. Menurut sumber, Apple telah mengirimkan ponsel layar lipatnya kepada Foxconn selaku pabrikan rekanan.
Perusahaan juga disebut tengah melakukan evaluasi untuk jenis layar yang digunaan. Ada dua pilihan layar yakni OLED atau Micro-LED. Sebab, layar tersebut juga akan memengaruhi metode perakitan.
Baca juga: Apple Mulai Selipkan Iklan di iPhone dan iPad?
Apple juga disebut telah meminta Foxconn untuk menguji bagian engsel perangkat dengan lebih dari 100.000 tes buka-tutup.
Jumlah pengujian ini melebihi tes serupa untuk perangkat laptop. Biasanya, bagian engsel laptop diuji coba dengan cara dibuka dan ditutup antara 20.000 hingga 30.000 kali.
Belum ada informasi lebih lanjut tentang ponsel layar lipat Apple ini, termasuk desain dan spesifikasi lain.
Meski demikian, laporan mengatakan bahwa Samsung akan menjadi supplier panel layar dari perangkat tersebut. Hal ini menguatkan rumor yang sebelumnya sudah beredar di mana Apple disebut telah membeli sampel layar lipat dari Samsung.
Dua layar terpisah?
Dirangkum KompasTekno dari MacRumors, Jumat (20/11/2020), pembocor gadget kenamaan, Jon Prosser, sebelumnya juga mengatakan bahwa Apple tengah merancang prototipe iPhone lipat.
Menurut Prosser, iPhone ini memiliki dua layar yang terpisah yang disambungkan oleh sebuah engsel. Ini berbeda dengan Samsung Galaxy Fold yang memiliki satu layar besar yang dapat ditekuk.
Baca juga: Video Musik Terbaru Billie Eilish Ternyata Direkam Pakai iPhone
Prosser juga mengatakan, iPhone lipat ini memiliki tepian yang membulat dengan bahan stainless steel, mirip dengan iPhone 11. iPhone lipat ini tidak akan memiliki notch, melainkan sebuah ruang kecil untuk sensor Face ID.
Rumor keberadaan iPhone lipat ini sebenarnya sudah muncul sejak 2016 lalu. Akan tetapi, hingga saat ini Apple belum menelurkan satu pun ponsel layar lipat.
Sementara itu, pabrikan Android seperti Samsung dan Huawei sudah mulai merilis sejumlah perangkat dengan layar lipat sejak akhir 2019.
Terkini Lainnya
- HP ZTE Blade V70 Meluncur, Bawa Kamera 108 MP dan "Dynamic Island" ala iPhone
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Nvidia Rilis GPU H200 NVL, Gabungan Empat Chip AI H200 dalam Satu Modul
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- Muncul Tulisan Activate Windows Go To Setting, Apa yang Harus Dilakukan?
- Cara Pakai Rumus TRIM di Microsoft Excel dan Contoh Menggunakannya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Video: Menilik Desain dan Fitur Vivo V20 SE Edisi Aquamarine Green
- Apple Mulai Selipkan Iklan di iPhone dan iPad?
- Netflix Punya Fast Laughs, Fitur Video Pendek Mirip TikTok
- Arloji Pintar Pertama dari Citizen Resmi Meluncur
- Studi: Bermain Video Game Meningkatkan Perasaan Bahagia