Video Viral Xbox Series X Keluar Asap, Microsoft Angkat Bicara
- Konsol game teranyar dari Microsoft, Xbox Series X dan Series S, resmi dirilis pada 10 November lalu. Baru beberapa hari dirilis ke publik, konsol game tersebut sudah diterpa kabar miring.
Salah satunya adalah video yang beredar luas di internet di mana dalam video tersebut, sebuah Xbox Series X terlihat mengeluarkan asap. Video tersebut lantas memunculkan anggapan bahwa Xbox teranyar ini terlalu panas hingga berasap.
Namun, usut punya usut, asap yang keluar dari konsol tersebut ternyata bukan disebabkan oleh overheat, melainkan berasal dari vape atau rokok elektrik yang ditiupkan pengguna.
Awalnya, pengguna di dalam video tersebut ternyata meniupkan asap dari rokok elektrik (vape) yang ia tiup ke bagian bawah ventilasi udara Xbox Series X. Sehingga, asap bisa keluar dari bagian atas ventilasi udara dan terkesan seperti kasus overheating.
Baca juga: Selisih Harga Rp 3 Juta, Ini Bedanya Xbox Series X dan Series S
CANSADO de las FAKE NEWS.
Os dejo un video MIO explicando porque es Fake lo de la consola "Quemada" y como han logrado este efecto incluso estando la consola "APAGADA" pic.twitter.com/LfXzIBSu6N
— Xbox Studio (@XboxStudio) November 11, 2020
Akun Twitter tak resmi @XboxStudio mengatakan bahwa video tersebut merupakan sebuah trik. Ironisnya, banyak pengguna yang kemudian meniru trik tersebut.
Menanggapi hal ini, Microsoft pun angkat bicara. Perusahaan memberi peringatan agar pengguna tidak melakukan trik tersebut karena berbahaya.
Hal ini bisa jadi untuk menghindari kerusakan mesin atau komponen hardware yang ada di dalamnya. Terlebih lagi, kerusakan ini bisa saja menyebabkan kasus overheating yang sesungguhnya.
We can't believe we have to say this, but please do not blow vape smoke into your Xbox Series X.
— Xbox (@Xbox) November 11, 2020
Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Eurogamer, Jumat (13/11/2020), konsol Xbox Series X sendiri sebelumnya memang sempat diserang beragam rumor overheating.
Beberapa pengulas (reviewer), seperti Ken Bogard dan Jeff Bakalar, bahkan sempat mengaku bahwa konsol tersebut cepat panas ketika dipakai untuk memainkan sejumlah game.
Baca juga: Perbandingan Spesifikasi dan Harga PS5, Xbox Series X, dan Xbox Series S
Tanpa membantah kabar tersebut, pihak Xbox menjelaskan bahwa Xbox Series X bakal bekerja untuk mengurangi panas berlebih melalui sirkulasi udara yang ada, sama seperti Xbox One X dan konsol game lain pada umumnya.
The console will output system heat out of the exhaust, just as any other console will. Our engineering team confirmed the heat leaving the console is not significantly different than Xbox One X. This matches my experience at home quiet, fast & impressive power for the size.
— Aaron Greenberg ??????????????U (@aarongreenberg) October 8, 2020
Terkini Lainnya
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Snapchat Beli Perusahaan Layanan Asisten Suara Rp 993 Miliar
- Advan G9 Pro Meluncur dengan RAM 6 GB dan Baterai 5.200 mAh
- Sony Buka Suara soal Nasib PS4 Setelah PS5 Meluncur
- Tahun Depan, Penyimpanan "Unlimited" di Google Photos Tidak Gratis Lagi
- Perjalanan PlayStation 5, dari Rumor hingga Bisa Dipesan di Indonesia