Foto-foto Para Pembeli Pertama iPhone 12
- Apple resmi membuka keran penjualan iPhone 12 dan iPhone 12 Pro secara global pada Jumat (23/10/2020) pekan lalu.
iPhone 12 dijual dengan harga mulai dari 799 dollar AS (sekitar Rp 11,8 juta) dan iPhone 12 Pro dijual mulai harga 999 dollar AS (sekitar Rp 14,7 juta).
Meski sempat menuai kontroversi, karena tidak dilengkapi dengan adapter charger dan earphone, namun sejumlah pembeli tampak antusias menyambut kedatangan lini iPhone terbaru ini.
Hal tersebut terpampang jelas pada deretan foto yang diunggah oleh CEO Apple, Tim Cook melalui akun Twitter pribadinya, serta di halaman Apple Newsroom.
Baca juga: Dibongkar, Kapasitas Baterai iPhone 12 Pun Terungkap
Cook mengunggah foto sejumlah calon pembeli yang ingin membeli iPhone 12 dan iPhone 12 Pro di sejumlah Apple Store, salah satunya pada Apple Orchard Road yang berlokasi di Singapura.
"Era baru untuk iPhone! Tim kami telah mencurahkan hati dan jiwa mereka ke dalam produk ini dan kami sangat senang untuk membagikannya kepada dunia. Kami harap Anda menyukai iPhone 12 dan iPhone 12 Pro seperti kami!," tulis Cook.
A new era for iPhone! The team poured their heart and soul into these products and we are thrilled to share them with the world. We hope you love iPhone 12 and iPhone 12 Pro as much as we do! pic.twitter.com/hA8nTLvHpQ
— Tim Cook (@tim_cook) October 23, 2020
Dalam rangka menghadapi era new normal, Apple diketahui telah menerapkan standar keamanan dengan melakukan prosedur seperti membangun etalase Express, agar memudahkan pembeli dalam mengambil perangkat baru mereka.
Baca juga: Kotak Kemasan iPhone 12 Lebih Tipis, Intip Isinya di Sini
Etalase yang dimaksud telah dilengkapi dengan sekat pembatas, guna meminimalisir penularan virus Covid-19. Baik pembeli dan pegawai outlet juga wajib untuk mengenakan masker.
Adapun protokol tersebut telah diterapkan pada beberapa gerai Apple Store, termasuk pada gerai Apple Highland Village yang berlokasi di Houston, AS, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari laman resmi Apple, Senin (26/10/2020).
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- TikTok Ungkap Alasan Video Pengguna Dihapus
- Rekomendasi Antivirus untuk Windows 10, Salah Satunya Gratis
- Bos Samsung Lee Kun-hee Meninggal Dunia
- Tips Membuat Etalase yang Menarik di Instagram Shopping
- Syarat dan Cara Mendapatkan Fitur Instagram Shopping bagi Pengguna di Indonesia