WhatsApp Rilis Fitur Belanja di Indonesia
- November 2019 lalu WhatsApp kedatangan fitur katalog untuk mempermudah pengguna akun bisnis berjualan. Namun, fitur tersebut hanya sebatas etalase produk yang dijual, dan bukan untuk bertransaksi.
Kini, WhatsApp menggulirkan fitur belanja sebagai pelengkap dari katalog. Fitur belanja di WhatsApp memungkinkan pengguna akun Bisnis menjual barang, dan pengguna biasa membeli barang dari katalog.
Fitur jual beli di WhatsApp ini resmi dirilis di beberapa negara mulai hari ini, Kamis (22/10/2020), termasuk di Indonesia, lewat pembaruan (update) terbaru di platform Android dan iOS.
Baca juga: Fitur Panggilan Suara dan Video Segera Hadir di WhatsApp Web
Menurut pihak WhatsApp, fitur ini akan memberi kemudahan bagi para pelaku bisnis yang mengandalkan WhatsApp sebagai platform untuk berjualan.
WhatsApp menilai, pandemi global yang terjadi saat ini memperlihatkan bahwa suatu bisnis memerlukan cara yang cepat dan efisien untuk melayani pelanggan dan mendorong penjualan.
"Ini akan membantu banyak bisnis kecil sebagai pihak yang paling merasakan dampak dari pandemi," tulis WhatsApp dalam keterangan resmi kepada KompasTekno.
Dengan fitur ini, pengguna bisa memilih barang yang tersedia dalam katalog suatu akun WhatsApp Business dan menambahkan ke dalam keranjang belanja. Selain melakukan pembayaran, pengguna juga bisa memilih metode pengiriman yang dikehendaki.
Baca juga: PayPal Bakal Jadi Alat Pembayaran di Gojek, WhatsApp Pay Menyusul?
Kendati demikian, belum diketahui metode pembayaran dan pengiriman apa saja yang bisa dipilih pengguna lewat fitur belanja lewat WhatsApp.
Namun, belum lama ini, Facebook sebagai induk WhatsApp diketahui mengalirkan kucuran dana kepada Gojek. Dana tersebut konon digunakan untuk mendorong adopsi sistem pembayaran digital GoPay.
Sehingga, ada kemungkinan GoPay akan menjadi salah satu metode pembayaran dalam fitur baru ini. Selain fitur belanja, WhatsApp juga merilis layanan hosting untuk mengelola pesan WhatsApp.
Terkini Lainnya
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Poco X3 NFC Diklaim Habis Terjual dalam 4 Menit
- Nikon Keluar dari Indonesia, Alarm Kondisi Pasar Kamera Kita?
- Mulai Dijual Hari Ini di Indonesia, Poco X3 NFC Langsung Jadi Ponsel "Gaib"?
- Kuota Belajar Kemendikbud Bulan Oktober Mulai Disalurkan Hari Ini
- Bill Gates Kucurkan Dana ke Bio Farma untuk Bikin Vaksin Polio