Ini Bedanya Kamera iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan 12 Pro Max
- Sejak iPhone 6s pada 2015, kamera utama di iPhone selalu memiliki resolusi 12 MP. Deretan iPhone 12 yang baru saja diluncurkan juga memiliki kamera utama -serta tiga kamera belakang lainnya- dengan besar resolusi yang masih sama.
Meski demikian, kemampuan kamera iPhone selalu ditingkatkan dari generasi ke generasi. iPhone 12 pun tak terkecuali. Ada sejumlah peningkatan baru yang dihadirkan di lini ponsel anyar ini.
Salah satunya adalah fitur Night Mode yang kini bisa digunakan di seluruh kamera iPhone 12, baik itu kamera depan, maupun kamera belakang, serta Deep Fusion yang bisa digunakan di seluruh kamera iPhone 12 Pro dan 12 Pro Max.
Baca juga: Ini Harga dan Jadwal Penjualan iPhone 12, iPhone 12 Mini, iPhone 12 Pro, serta iPhone 12 Pro Max
Kamera iPhone 12 dan 12 mini
iPhone 12 dan 12 mini dibekali dengan tiga kamera, yakni satu kamera TrueDepth (depan) beresolusi 12 MP (f/2.2), dan dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.6, wide, OIS) dan kamera ultrawide 12 MP (f/2.4, berbidang pandang 120 derajat).
Kamera utama kedua ponsel ini dibekali lensa 7-elemen yang memungkinkan sensor gambar memyerap lebih banyak cahaya.
Aperture lensa juga diperlebar dan kini berada di angka f/1.6, Walhasil, Apple mengklaim kinerja low-light iPhone 12 meningkat 27 persen dibanding generasi sebelumnya.
Baca juga: iPhone 12 Bisa Dipesan Mulai 16 Oktober di Singapura, Harga Mulai Rp 12 Jutaan
Ada pula fitur Night Mode Time-Lapse yang berfungsi untuk mempercantik perekaman video malam hari menggunakan tripod, serta Smart HDR 3 yang kini ditingkatkan untuk memperkaya detail dan kecerahan setiap objek yang dibidik kamera dalam satu frame.
Kamera telefoto di iPhone 12 Pro
Kamera depan iPhone 12 Pro dan 12 Pro Max sendiri serupa dengan iPhone 12 dan 12 mini. Perbedaan terletak di kamera belakang yang jumlahnya lebih banyak, juga lebih canggih.
iPhone 12 Pro memiliki tiga kamera belakang, terdiri dari dua kamera yang serupa dengan iPhone 12 dan 12 mini, serta satu kamera telefoto beresolusi 12 MP (f/2.0, focal length 52 mm, 2x optical zoom, OIS)
Kamera telefoto ini bisa digunakan untuk menjepret wajah seseorang dalam mode portrait.
Untuk video, iPhone 12 Pro juga mendukung fitur perekaman video 10-bit HDR dengan resolusi 4K 60 fps.
iPhone 12 Pro juga diklaim merupakan ponsel pertama di dunia yang dibekali dengan mode perekaman video Dolby Vision HDR untuk menonjolkan detail dan warna di setiap frame.
iPhone 12 Pro Max serba ditingkatkan
Terkini Lainnya
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Oppo Gandeng Merek Fesyen Paris Maison Kitsune, Bikin Casing Find X8 Series
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- Bukti Kuat Motorola Bakal "Comeback" ke Pasar Ponsel Indonesia
- Beda Smart TV, Android TV, dan Google TV, Kenali sebelum Beli
- Oppo Find X8 Rilis Global Hari Ini di Bali, Begini Cara Nonton Peluncurannya
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Mau Beli iPhone 12 di Singapura? Segini Pajak yang Harus Dibayar
- iPhone 12 Meluncur, iPhone XR dan iPhone 11 Turun Harga
- Perbandingan Spesifikasi iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan 12 Pro Max
- Sama-sama Kecil, Ini Bedanya iPhone 12 Mini dan iPhone SE 2020
- Riset: Virus Corona Bisa Hidup hingga 28 Hari di Layar Ponsel