Jaringan Tri Diklaim Bisa Kurangi "Latency" Game hingga 30 Persen
JAKARTA, - Hutchison 3 Indonesia (Tri) mencatat penggunan internet di jaringannya untuk bermain game online melonjak lebih dari 50 persen pada bulan April-Mei 2020, semenjak imbauan berakivitas dari rumah diberlakukan oleh pemerintah.
Melihat tinggiya minat pelanggan untuk bermain game online, Tri menerapkan teknologi Service Awareness yang diklaim bisa mendukung kelancaran aktivitas gaming dengan meminimalisir latency yang bisa menyebabkan lag.
Baca juga: Daftar Cashback dan Bonus Isi Ulang Tri Indonesia
Chief Technical Officer Tri Indonesia Desmond Cheung menjelaskan Service Awareness mampu mendeteksi jenis game online yang dimainkan pelanggan dan memberikan prioritas jaringan sesuai dengan game tersebut.
"Ketika pengguna Tri membuka salah satu dari game AOV, Mobile Legends, Free Fire atau PUBG, secara otomatis, pengguna langsung ditempatkan pada jaringan prioritas untuk memberikan latency yang lebih rendah," ujar Cheung.
"Dengan demikian, mereka akan dapat menembak dengan lebih cepat dan mendapatkan pengalaman bermain yang jauh lebih baik," imbuhnya, lewat keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Selasa (2/6/2020).
Baca juga: Trafik Zoom di Jaringan Tri Melonjak Saat Lebaran
Berdasarkan pengamatan Tri dari penerapan awal Service Awareness di sejumlah area Jabodetabek pada Maret lalu, teknologi ini mampu menurunkan latency dalam bermain game hingga hampir 30 persen di jam-jam sibuk.
Setelah penerapan awal tersebut, Tri berencana mengimplementasikan Service Awareness di tingkat nasional.
“Penurunan latency ini merupakan bagian dari program penyempurnaan jaringan kami untuk menjadikan jaringan kami semakin kuat, semakin luas, dan semakin andal," pungkas Cheung.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Xbox Series X Bisa Mainkan Semua Game Konsol Xbox Lawas
- Xiaomi Redmi Note 9 dan Note 9 Pro Masuk Indonesia 9 Juni
- Pengguna Aplikasi VivaVideo Wajib Berhati-hati, Ini Sebabnya
- Realme X3 Superzoom Meluncur di Indonesia 16 Juni, Harganya?
- 8 Menit 46 Detik, Cara Spotify Kenang Kematian George Floyd