Cari Lagu Baru di YouTube Music Kini Jadi Mudah dengan Tab "Explore"
- Google meluncurkan fitur tab "Explore" di aplikasi streaming YouTube Music, bagi pengguna iOS dan Android.
Fitur tab "Explore" ini bertujuan untuk memudahkan pengguna dalam menemukan musik atau lagu baru, termasuk album, single, video, serta kumpulan playlist yang disesuaikan dalam
section Moods dan Genre.
Tab "Explore" ini juga menggantikan "Hotlist" yang sebelumnya menempati bagian tengah pada tampilan antarmuka YouTube Music.
Baca juga: Spotify Premium Vs YouTube Music, Siapa yang Lebih Menarik?
Section Moods dan Genre yang terdapat pada YouTube Music, dimaksudkan untuk membantu pengguna dalam mengidentifikasi daftar lagu atau genre favorit mereka.
Hal itu artinya pengguna akan disuguhkan dengan deretan playlist yang disesuaikan dengan mood atau genre yang mereka suka.
Kategori baru
Dirangkum KompasTekno dari Engadget, Senin (20/4/2020), selain menampilkan musik baru, pengguna juga dapat menemukan playlist dengan nama atau kategori "chill", "commute", dan "focus."
Jika dilihat dari antarmuka YouTube Music saat ini, bisa dikatakan bahwa tampilannya
sekilas mirip dengan beranda yang terdapat di aplikasi streaming musik Spotify yang menggunakan ikon kotak.
Berbeda dengan Spotify, YouTube Music dilengkapi dengan fitur pencarian ala Google,
yang memungkinkan penggunanya mencari konten musik, lewat kata kunci apa pun di aplikasi tersebut.
Baca juga: Cara Langganan YouTube Music Premium Khusus Pelajar, Harga Lebih Murah
Jika pengguna tidak mengetahui judul lagu yang ingin mereka dengar, maka mereka dapat mencari berdasarkan lirik lagunya.
Ke depannya, Google mengatakan bahwa pihaknya akan terus memperkenalkan fitur-fitur tambahan terbaru di aplikasi YouTube Music, khususnya peningkatan di bagian tab. Fitur tab Explore di YouTube Music ini digulirkan secara vertahap di masing-masing negara.
Terkini Lainnya
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Google Luncurkan Situs “Mengajar dari Rumah” dalam Bahasa Indonesia
- Samsung Perkenalkan Trio Smart TV Baru Kelas Premium
- Oppo A12 Sudah Bisa Dipesan di Indonesia Hari Ini
- Beda dari MediaTek, Qualcomm Mengaku Tak Mengakali "Benchmark"
- TV QLED 8K Terbaru Samsung Meluncur dengan Layar "Infinity"