Tak Perlu ke Toko, Beli Gadget di Erafone Sekarang Bisa lewat WhatsApp
- Erajaya Group meluncurkan layanan pengiriman gadget ke rumah lewat mobile selling dan home delivery Eraxpress. Konsumen bisa melakukan pemesanan lewat WhatsApp Center Erafone.
Barang pun akan diantarkan ke rumah oleh tim personel outlet yang dilengkapi dengan Alat Pelindung Diri (APD) seperti masker, sarung tangan, dan sanitizer. Barang yang dikirim pun, menurut Erafone, sudah melalui proses sterilisasi.
Baca juga: PSBB DKI Jakarta, 5 Vendor Ponsel Gelar Layanan Beli dan Servis ke Rumah
Melalui keterangan tertulisnya ke KompasTekno, Selasa (14/4/2020), Director of Marketing and Communication Erajaya Group Djatmiko Wardoyo mengatakan layanan home delivery Erafone dilatarbelakangi mobilitas konsumen yang terbatas akibat wabah Covid-19.
Untuk mempermudah konsumen dalam berbelanja tanpa harus pergi ke lokasi toko, Erafone pun menggelar layanan pengantaran melalui EraXperess.
"Kami juga bisa membantu melakukan unboxing dan memberikan penjelasan produk atas permintaan konsumen,” ujar Djatmiko.
Konsumen bisa memesan barang dengan menghubungi WhatsApp Center Erafone yang terbagi menjadi empat berdasarkan area operasional, yakni sebagai berikut.
- Erafone Area Jabodetabek (0877-3018-8777)
- Erafone Area Jabar/Jateng/DIY dan Jatim (0877-3018-8808)
- Erafone Area Sumatera (0877-3018-8800)
- Erafone Area Bali/Sulawesi/Kalimantan/Ambon/Kupang (0877-3018-8818)
Di samping Erafone, Erajaya Group juga menghadirkan tiga nomor WhatsApp Center untuk sejumlah toko fisik mono-brand yang berada di bawah naungannya, mencakup:
- iBox Jabodetabek (0811-2224-269)
- Samsung Experience Store by NASA (0811-8008-222)
- MiStore by MII WA Center (0811-9009-222)
Pemesanan produk via WhastApp Center Erafone dapat dilakukan setiap hari antara pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB.
Baca juga: Harga iPhone 11 di Indonesia Naik Lagi, Ini Daftarnya
Konsumen juga bisa menghubungi ERICA (Erajaya Interactive Customer Asistant), fasilitas 24 jam chatbot resmi Erajaya Group di nomor WhatsApp 0812-9077-7722 untuk dibantu sampai proses pemesanan produk.
Ada dua metode pembayaran untuk pemesanan barang melalui WhatsApp Center. Pertama, melalui bank transfer ke rekening BCA PT Erafone Artha Retailindo nomor rekening 268 303 3308, BCA Cabang Muwardi. Setelah diverifikasi, barang akan langsung dikirimkan.
Baca juga: Huawei Gelar Layanan Kirim Ponsel dan Servis Antar Jemput ke Rumah
Cara kedua adalah melalui kartu kredit atau kartu debit. Personel outlet akan datang ke alamat konsumen dengan membawa mesin EDC mobile untuk melakukan transaksi pembayaran, kemudian barang dikirim oleh personel outlet yang lain.
Selain lewat WhatsApp, konsumen juga bisa melakukan transaksi melalui situs eraspace.com dengan fasilitas online to offline (O2O).
Bila jarak alamt konsumen dengan toko kurang dari 10 km, akan muncul fitur pengiriman EraXpress di mana barang akan diproses di toko dan dikirim langsung oleh personel outlet ke alamat konsumen tanpa tambahan biaya kirim.
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Perusahaan Perakit iPhone Borong Ratusan Juta Lembar Saham Satnusa
- Ucapkan Terima Kasih untuk Garda Terdepan dengan Stiker Instagram
- Tayangan Instagram Live Kini Bisa Ditonton dari PC
- Ini Dia, Topeng Anti-Virus Corona Buatan Apple
- Ojek Online Sudah Boleh Angkut Penumpang, Grab dan Gojek Masih Tunggu Aturannya Resmi