Samsung Galaxy Z Flip Punya Layar 1,1 Inci, Apa Fungsinya?
JAKARTA, - Samsung resmi merilis Galaxy Z Flip beberapa waktu lalu. Ponsel layar lipat ini (foldable), berbeda dengan Galaxy Fold yang diluncurkan tahun lalu.
Lipatan Galaxy Z Flip dilakukan dari atas ke bawah, menyerupai desain ponsel lawas berbentuk clamshell. Sementara Galaxy Fold ditekuk layaknya sebuah buku.
Galaxy Z Flip memiliki sebuah layar mungil berukuran 1,1 inci di bagian luar. Layar tersebut berada tepat di samping kamera belakang.
Dengan ukuran yang mungil, apa yang bisa dilakukan layar tersebut?
Rupanya layar ini bukan sekadar pemanis belaka. Layar sentuh berukuran kecil ini bisa melakukan sejumlah fungsi.
Salah satunya adalah menampilkan notifikasi Instagram, WhatsApp, SMS, hingga telepon. Pengguna juga bisa mengangkat panggilan telepon saat ponsel dalam keadaan terlipat melalui layar mungil ini.
Baca juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy Z Flip di Indonesia
"Bisa (angkat telepon) tapi pakai speaker ponsel," kata Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, M. Taufiq Furqan, dalam acara Preview Galaxy Z Flip di Jakarta Pusat, Senin (20/2/2020).
Layar sekunder itu juga bisa digunakan ketika pengguna akan mengambil gambar selfie melalui kamera belakang, ketika ponsel dalam keadaan terlipat.
Dengan demikian, pengguna tidak perlu repot-repot membuka ponsel jika ingin mengambil foto selfie. Sebab, ketika ponsel dalam keadaan terlipat, kamera depan Galaxy Z Flip berada di bagian dalam lipatan.
Samsung hanya memberikan garansi selama satu tahun untuk layar sekunder Galaxy Z Flip. Sementara layar utamanya mendapat garansi khusus Premier Galaxy Z Flip.
Dengan garansi Premier ini, jika layar utama mengalami kerusakan, pengguna cukup membayar sebesar Rp 1,6 juta untuk biaya perbaikan. Jika tidak ter-cover garansi, biaya perbaikan layar ini bisa mencapai Rp 6 juta hingga Rp 7 juta.
Sementara layar sekundernya hanya mendapatkan garansi yang serupa dengan komponen lain. Samsung tidak menyebutkan berapa biaya yang harus dikeluarkan jika layar mungil ini mengalami kerusakan.
Galaxy Z Flip dijual seharga Rp 21.888.000 di Indonesia. Samsung Indonesia mengklaim stok ponsel ini ludes di hari pertama pre-order pada 12 Februari lalu. Samsung pun melakukan restock untuk memenuhi permintaan.
Baca juga: Beda Lipatan Galaxy Z Flip dan Fold, Apa Alasannya?
Dari dua warna yang tersedia, varian Mirror Purple diklaim paling banyak diburu penggemar Samsung.
Sementara varian Mirror Black masih tersedia saat ini. Bagi mereka yang telah memesan bisa melakukan pengambmilan barang mual tanggal 27 Februari mendatang.
Terkini Lainnya
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- Dibongkar, Begini Penampakan Modul 5 Kamera Xiaomi Mi Note 10 Pro
- Berapa Harga Servis Layar Lipat Samsung Galaxy Z Flip?
- Orangtua Kini Bisa Batasi Anaknya Bermain TikTok
- Google Stadia Sudah Bisa Dimainkan di Samsung Galaxy, Asus, dan Razer