Cara Facebook, Twitter, dan TikTok Perangi Virus Corona

- Wabah virus corona kini tengah menjadi perhatian dunia. Sejumlah perusahaan media sosial pun mencoba berkontribusi dalam menangani virus tersebut.
Bukan secara medis, melainkan dengan cara menyediakan informasi tepercaya terkait virus corona yang bebas hoaks.
Ada sejumlah perusahaan media sosial, seperti Facebook, Twitter, TikTok, YouTube, Snapchat, dan Reddit, yang telah mengambil langkah guna mengedukasi penggunanya mengenai virus corona.
Selain menyebarkan berita positif, platform ini juga memblokir konten yang mengandung informasi menyesatkan terkait persebaran virus corona.
Facebook misalnya. Media sosial besutan Mark Zuckerberg ini telah mengambil langkah tegas dengan menghapus konten yang berisi informasi salah terkait virus corona.
Facebook juga memberlakukan kebijakan serupa pada Instagram. Perusahaan ini akan memblokir hashtag (tagar) yang digunakan untuk menyebarkan informasi hoaks soal virus corona di Instagram.
Baca juga: Facebook dan Instagram Batasi Persebaran Konten Hoaks Virus Corona
YouTube pun demikian. Platform video milik Google ini juga akan menghapus video yang mengandung ujaran kebencian, pelecehan, dan konten yang memicu kekerasan ataupun penipuan.
Terkait virus corona, YouTube mengatakan, pihaknya akan menampilkan video dari sumber tepercaya ketika pengguna memasukkan kata kunci "coronavirus" pada bilah pencarian di platform-nya.
Sama seperti Facebook, Twitter juga menjadi media sosial yang paling terkena dampak dari fenomena ini. Dilaporkan dalam satu bulan terakhir, ada sebanyak lebih dari 15 juta kicauan terkait virus corona.
Agar tidak menyesatkan pengguna, Twitter membuat fitur "Know the facts" yang muncul ketika pengguna mencari "coronavirus" pada Twitter.
Informasi ini berisi fakta mengenai virus corona yang bersumber dari Pusat Kontrol dan Pencegahan Penyakit (Center for Desease and Prevention/CDC) AS.

Media sosial yang tengah naik daun, TikTok, juga membantu pengguna dalam memberikan informasi tepercaya mengenai virus corona dengan menyediakan link ke situs Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Dirangkum KompasTekno dari Forbes, Kamis (6/2/2020), untuk mengakses fitur ini, pengguna cukup mencari tagar #coronavirus pada pencarian. TikTok juga mengimbau pengguna untuk melaporkan konten yang berpotensi berbahaya.
Baca juga: Waspada Isu Virus Corona Dipakai Sebar Malware di WhatsApp
Salah satu forum online terbesar di dunia, Reddit, juga turut berkontribusi dengan menyediakan informasi tepercaya terkait virus corona.
Reddit menaruh informasi tersebut pada banner yang muncul di halaman pertama.
Selain itu, Reddit juga menindaklanjuti komunitas pengguna yang dianggap menyebarkan informasi yang menyesatkan dengan melakukan pemblokiran.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat