Penampakan Gelang Pintar Pertama dari Realme, Punya Layar Melengkung

- Menjelang akhir tahun lalu, CEO Realme Mahdav Sheth mengungkapkan bahwa Realme akan segera meluncurkan produk gelang pintar atau fitness band pertamanya untuk melebarkan sayap ke ranah lifestyle.
Baru-baru ini, Mahdav tertangkap kamera sedang mengenakan sebuah fitness band dengan strap berwarna kuning di pergelangan tangan kirinya. Dia terlihat sedang berada di ruang tunggu Kantor Visa Spanyol di New Delhi, India.
Baca juga: Poster Ungkap Realme C3 Akan Meluncur Awal Februari
Bagian layar gelang pintar yang bersangkutan tampak berbentuk persegi panjang dan sedikit melengkung. Sayang, display dalam keadaan mati sehingga tak bisa ditebak apakah panelnya berjenis AMOLED berwarna atau tidak.
Berbeda dari Mi Band Xiaomi yang gelangnya mengitari layar, bagian strap di fitness band Realme ini tampaknya terpasang di sisi samping bezel layar.

Dari segi tampilan, fitness band Realme agaknya bakal mirip dengan Honor Band 5 yang memiliki layar AMOLED berwarna dengan curved glass.
Dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Jumat (31/1/2020), sebelumnya, Mahdav sempat mengatakan bahwa gelang pintar Realme akan diluncurkan Februari mendatang, tapi dia belum mengungkap tanggal persisnya.
Baca juga: Realme Bakal Pasarkan Lebih Banyak Produk AIoT ke Indonesia
Fitness band itu bakal dibekali dengan strap berwarna kuning cerah khas Realme, persis seperti yang dikenakan oleh Mahdav. Harganya mungkin akan bersaing dengan Xiaomi Mi Band 4 dan Honor Band 5 yang diduga akan menjadi kompetitornya di segmen budget.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat