Boeing Rekomendasikan Pilot 737 MAX Belajar di Simulator

- Saat Boeing meluncurkan B737 MAX pada 2016 lalu, pilot-pilot dipandang tidak perlu mengambil kursus di simulator. Itu karena MAX memakai desain bodi 737 yang sudah dipakai sejak 1967.
Namun hal itu kini berubah, pilot-pilot B737 MAX disarankan mengambil pelatihan di simulator, sebelum pesawat yang kini masih dilarang terbang itu (grounded) diizinkan terbang kembali.
Hal itu didasarkan pada evaluasi yang dilakukan Boeing, setelah uji simulasi yang dilakukan secara internal, setelah Boeing menambah sejumlah perubahan sistem dalam pesawat tersebut.
Baca juga: Ini Fitur yang Dirahasiakan Boeing, Berkontribusi pada Kecelakaan Lion Air JT610?
"Keselamatan adalah prioritas Boeing," kata CEO Interim Boeing, Greg Smith, dikutip KompasTekno dari Cnet, Kamis (9/1/2020).
"Dengan fokus tersebut, Boeing memutuskan untuk merekomendasikan pelatihan simulator MAX, dikombinasikan dengan tarining berbasis komputer," imbuh Smith.
Sebelumnya, pilot-pilot yang akan menerbangkan B737 MAX hanya wajib mempelajari sistem pesawat itu lewat silabus yang diberikan lewat iPad, yang bisa dipelajari dalam satu jam saja.
Namun, materi yang diberikan di iPad itu tidak menyebut adanya fitur MCAS (Maneuvering Characterictics Augmented System), yang menjadi biang keladi kecelakaan Lion Air JT610 dan Ethiopian ET302.
Baca juga: Airbus A321neo Punya Masalah Mirip Boeing 737 Max yang Dilarang Terbang
Karena dua kecelakaan dalam kurun enam bulan itulah B737 MAX dilarang terbang. Larangan terbang di seluruh dunia itu kini memasuki bulan yang ke-10.
Meski Boeing telah melakukan sejumlah perubahan kepada MCAS di 737 MAX dalam kurun hampir setahun ini, namun belum ada pengujian yang dilakukan bersama dengan FAA, untuk mendapat sertifikat laik terbang kembali.
Dengan demikian, belum diketahui kapan B737 MAX bisa diperbolehkan terbang mengangkut penumpang lagi.
Terkini Lainnya
- Hasil Foto Kamera 200 MP Samsung Galaxy S25 Ultra, Di-crop Tetap Jernih
- Takut Kendala Bahasa saat Nonton Konser di Luar Negeri? Coba Fitur Samsung S25 Ultra Ini
- Cara agar Tidak Menerima Pesan WhatsApp dari Orang Lain Tanpa Blokir, Mudah
- Meta Resmi Setop Program Cek Fakta di AS, Ini Gantinya
- Isi E-mail Lamaran Kerja dan Contoh-contohnya secara Lengkap
- Honor 400 Lite Meluncur, Mirip iPhone Pro dengan Dynamic Island
- Saham-saham Perusahaan Teknologi dan Game Berjatuhan Jelang Pemberlakuan Tarif Trump
- Fitur Baru WhatsApp: Matikan Mikrofon sebelum Angkat Telepon
- Apple Kirim 5 Pesawat Penuh iPhone ke AS untuk Hindari Dampak Tarif Trump
- Cara Bikin Action Figure ChatGPT dari Foto dengan Mudah, Menarik Dicoba
- Spesifikasi dan Harga Poco M7 Pro 5G di Indonesia
- Harga Bitcoin Anjlok gara-gara Tarif Trump
- Gara-gara Satu Twit X, Pasar Saham AS Terguncang dan Picu "Market Swing" Rp 40.000 Triliun
- Kekayaan Apple Turun Rp 10.718 Triliun akibat Tarif Trump
- Samsung Rilis Real Time Visual AI, Fitur AI yang Lebih Interaktif