Google Camera Punya "Bug" Berbahaya, Pengguna Diminta Update

- Sebuah celah keamanan (bug) berbahaya kembali ditemukan. Kali ini, ada sebuah bug yang berkaitan dengan aplikasi Google Camera, aplikasi kamera buatan Google, yang bisa dipasang di ponsel Android.
Berdasarkan pihak yang menemukan bug ini, Checkmarx, celah keamanan tersebut diketahui muncul di aplikasi Google Camera di sejumlah ponsel Pixel besutan Google, hingga sederet perangkat Samsung.
Meski tak dirinci ponsel seri apa saja, namun Checkmarx meng-estimasi potensi jumlah ponsel yang terimbas mencapai ratusan juta, angka yang diklaim terbesar saat ini.
Sejatinya, celah keamanan dengan nama kode CVE-2019-2234 itu bisa mengizinkan aplikasi berbahaya masuk dan mengontrol aplikasi kamera dari jauh, mulai dari menjepret foto hingga merekam video.
Baca juga: Bug Bikin Baterai Samsung Galaxy S10 Cepat Terkuras
Tak hanya itu, aplikasi Google Camera yang disusupi tadi juga bisa mengakses kartu memori pengguna secara bebas, serta memantau lokasi pengguna berdasarkan data GPS (location tag) yang tercantum di dalam sebuah foto.
Uniknya, seluruh aktivitas tersebut dilakukan di balik layar secara diam-diam, tanpa pengguna sadar.
Diminta update
Meski berbahaya, pengguna tak perlu khawatir. Sebab, pihak Google dan Samsung sudah mengetahui adanya celah keamanan tersebut.
Bahkan, Google pun mengonfirmasi bahwa pembaruan untuk menambal celah tersebut sudah disebarkan kepada para vendor ponsel sejak Juli lalu.
"Celah keamanan ini telah diatasi pada perangkat Google yang terkena dampak melalui pembaruan Play Store ke Aplikasi Google Camera pada Juli 2019," ujar pihak Google seperti dikutip KompasTekno dari Forbes, Kamis (21/11/2019).
"Pembaruan untuk menambal celah juga telah tersedia untuk semua vendor," imbuhnya.
Baca juga: Hadiah Rp 417 Juta bagi Penemu Bug Google Chrome
Tidak disebutkan apakah Samsung sudah mengeluarkan pembaruan atau belum.
Namun, bug yang dipublikasi lembaga keamanan biasanya diungkap setelah para vendor sudah melayangkan pembaruan.
Namun, tidak ada salahnya pengguna tetap men-download firmware ponsel mereka ke versi teranyar, untuk memastikan dan melindungi smartphone dari berbagai celah keamanan yang bisa disusupi aneka serangan.
Untuk mengetahui lebih jelas bagaimana sebuah aplikasi sederhana bisa mengontrol kamera, simak video Checkmarx berikut.
Terkini Lainnya
- Unboxing dan Hands-on Oppo Find N5, Ponsel Lipat yang Mewah dan Praktis
- Smartphone Lipat Oppo Find N5 Meluncur Global, Ini Harganya
- Menggenggam Nubia V70 Series, HP Rp 1 Jutaan dengan Desain Premium
- Perbandingan Spesifikasi iPhone 16e Vs iPhone SE 2022
- Selisih Rp 200.000, Ini 4 Perbedaan Nubia V70 dan Nubia V70 Design
- Daftar Promo Samsung Galaxy S25, Ada Diskon Bank dan Trade-in
- Harga iPhone 16e di Singapura dan Malaysia, Indonesia Masih Menunggu Kepastian
- Apple C1 Resmi, Chip 5G Buatan Sendiri dan Debut di iPhone 16e
- Smartphone ZTE Nubia V70 dan V70 Design Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan
- Perbedaan Spesifikasi iPhone 16 Vs iPhone 16e
- Kamera Aksi GoPro Max 360 Dirilis, Bisa Rekam Video 360 Derajat
- Cara Download WhatsApp di Laptop Windows 10
- Samsung Galaxy A06 5G Meluncur, Jaminan Update OS 4 Generasi
- Cara Bikin Ucapan Menyambut Ramadhan 2025 Otomatis via Meta AI WhatsApp
- HP Samsung Ini Mendominasi Dipakai Carat di Konser Seventeen Bangkok