Advan Luncurkan Smartphone Nasa, Harga Rp 700 Ribuan

– Vendor lokal Advan meluncurkan ponsel terbarunya di Indonesia pekan ini. Ponsel tersebut hadir dengan nama Nasa dan dibanderol terjangkau, yakni Rp 749.000.
Dengan harga tersebut, Advan Nasa merupakan ponsel yang menyasar segmen entry-level. Pihak Advan menjelaskan bahwa target pasar ponsel ini adalah para generasi muda yang aktif di dunia maya.
“Advan Nasa (hadir) untuk masyarakat Indonesia dan para milenial yang punya hobi di media sosial," ujar GM Marketing Advan, Aria Wahyudi dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Kamis (7/11/2019).
Baca juga: Resmi, Ponsel Advan G2 Pro Dibanderol Rp 1,2 Juta
Dengan harga di bawah Rp 1 juta, Advan Nasa mengusung layar berjenis IPS dengan ukuran 5,2 inci beresolusi QHD.
Pada sektor kamera, Advan Nasa dibekali dengan sebuah kamera beresolusi 5 megapiksel dengan bukaan f/2.2. Sementara di bagian depannya ada kamera selfie 2 megapiksel dengan bukaan lensa f/2.2 pula.
Performa ponsel ini didukung oleh prosesor quad-core berkecepatan 1,4 GHz dan dipadankan dengan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB. Baterainya berkapasitas 2.450 mAh.
Di segi software, ponsel ini sudah dipasang dengan sistem operasi Android 9 Pie serta dilapis dengan antarmuka IDOS 9S.12. Ponsel ini juga bisa menampung hinga dua kartu SIM yang sudah mendukung konektivitas 4G.
Baca juga: VIK Pasar Mewah Ponsel Murah, Memahami Pasar Smartphone Indonesia
Ada pula fitur biometrik pemindai wajah yang diklaim mampu mendeteksi titik-titik wajah dengan akurat, dan bisa membuka kunci layar dengan cepat tanpa hambatan.
Advan Nasa hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu biru, hitam, dan hijau. Ponsel ini bisa didapatkan secara online di kanal toko resmi Advan di e-commerce Shopee dan Tokopedia mulai tanggal 11 November mendatang.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat