Google Asisstant Bisa Membacakan dan Membalas Pesan WhatsApp, Begini Caranya
- Google Assistant diam-diam mendapat kemampuan baru. Software asisten digital itu kini bisa membacakan isi dan membalas pesan dari WhatsApp dan beberapa aplikasi pesan instan lain seperti Telegram dan Slack.
Sebelum ini sebenarnya Google Assistant sudah memiliki kemampuan serupa, tapi terbatas untuk SMS saja.
Bagaimana cara mengatur Google Assistant agar membacakan pesan WhatsApp? Gampang saja, terlebih dahulu panggil sang asisten digital, lalu berikan perintah suara "read my messages".
Baca juga: Pengguna iPhone Kini Bisa Pakai "OK Google", Caranya?
Google Assistant kemudian akan menampilkan jendela pop-up untuk meminta akses ke notifikasi ponsel. Klik "Ok", lalu aktifkan toggle untuk "Google" di menu akses notifikasi
Setelah diizinkan, Google Assistant kemudian akan dapat membacakan seluruh pesan WhatsApp yang muncul di bilah notifikasi ponsel dengan suara. Apabila terdeteksi ditulis dalam bahasa Indonesia, pesan pun akan dibacakan dalam bahasa Indonesia.
Perlu ditambahkan bahwa yang bisa dibaca oleh Google Assistant ini hanya pesan yang baru didapat dan muncul di notifikasi ponsel,serta belum dibaca oleh pengguna.
Google Assistant juga tidak bisa membaca pesan WhatsApp yang hanya berisi gambar, serta file audio atau video.
Cara membalas pesan lewat Google Assistant
Untuk membalas pesan yang telah dibacakan oleh Google Assistant tadi, pengguna cukup meng-klik tombol "Reply" di jendela pesan pada tampilan Google Assistant.
Baca juga: Google Assistant Bisa Prediksi "Delay" Penerbangan
Jendela ini bisa digeser jika ada lebih dari satu orang yang mengirimkan pesan baru di aplikasi WhatsApp.
Setelah meng-klik tombol "Reply" tadi, pengguna lantas bisa mengetik atau memerintah Google Assistant melalui suara terkait apa yang harus dikatakan kepada sang pengirim pesan.
Tak lama kemudian, pesan balasan tersebut akan sampai ke sang pengirim tanpa perlu membuka aplikasi WhatsApp secara terpisah. Notifikasi yang menampilkan pesan yang sudah dibaca tadi pun akan hilang.
Untuk ketersediaan, fitur ini kemungkinan digelontorkan oleh Google secara bertahap kepada para penggunanya, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari AndroidPolice, Selasa (6/8/2019).
Dari pantauan KompasTekno, ada pengguna Google Assistant yang sudah bisa menggunakan kemampuan membaca dan membalas pesan WhatsApp di ponsel. Namun, ada juga yang belum.
Baca juga: 100 Juta Perangkat Android Bakal Punya Tombol "Google Assistant"
Apabila fitur terkait belum hadir, maka Google Assistant hanya akan menampilkan pesan error berbunyi "Something is wrong" ketika pengguna memberi perintah "read my messages".
Belum bisa dipastikan kapan fitur terbaru Google Assistant ini akan hadir secara merata di Indonesia . Kita tunggu saja.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua