cpu-data.info

RedmiBook 14, Laptop Pertama dari Redmi

RedmiBook 14, Laptop baru dari Xiaomu di bawah sub-brand RedmiBook.
Lihat Foto

- Bersama dengan duo ponsel Redmi K20 dan K20 Pro pekan ini, Redmi turut mengumumkan produk laptop bernama RedmiBook 14. Perangkat tersebut merupakan laptop pertama yang ditelurkan oleh Redmi setelah berpisah dari Xiaomi sebagai sub-brand.

Sebelumnya, laptop Xiaomi mengusung nama Mi Book dan Mi Notebook Pro. Filosofi Redmi untuk produk laptop agaknya sama dengan lini ponsel besutannya, yakni spesifikasi mumpuni dengan harga bersabahat.

Baca juga: Resmi, Redmi K20 Pro Dibekali Snapdragon 855 dan Kamera 48 Megapiksel

RedmiBook 14 memiliki layar berukuran 14 inci dengan resolusi full HD (1.920 x 1.080 piksel) dengan panel IPS. Rasio layar terhadap bodi diklaim mencapai 81,2 persen.

Ada dua model yang tersedia berdasarkan tipe prosesornya, yakni Intel Core i7-8565U dan Core i5-8265U). Kedua model dibekali kartu grafis GeForce MX250 dengan memori GDDR5 2 GB.

RedmiBook 14 menyediakan media penyimpanan hingga 512 GB SATA SSD berikut RAM DDR4-2400 sebesar 8 G dan baterai 46Wh. Rangkaian konektor mencaku dua port USB 3.0, satu port USB 2.0, HDMI, dan jack audio 3,5mm. Cangkang logam laptop ini berkelir silver.

RedmiBook 14 memiliki ketebalan 17,95mm dengan berat 1,5 kg. Untuk harganya, RedmiBook dengan Core i5 dan SSD 256 GB dijual 3.999 yuan (Rp 8,3 jutaan).

Baca juga: Xiaomi Umumkan Redmi 7A dengan Snapdragon 439

Jika ingin menambah kapasitas SSD hingga 512 GB, pembeli harus merogoh kocek sebesar 300 yuan (Rp 625.000) lagi.

Sementara, model Core i7 dengan SSD 512 GB dijual seharga 4.999 yuan (Rp 10,4 jutaan), sebagiamana KompasTekno rangkum dari GSM Arena, Jumat (31/5/2019). Belum diketahui apakah RedmiBook 14 juga akan dipasarkan di luar China atau tidak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat