2019, Tahun Terakhir WhatsApp di Windows Phone
- WhatsApp akan menyetop dukungan untuk sistem operasi Windows Phone pada 31 Desember 2019 mendatang.
Penghentian ini sejalan dengan keputusan Microsoft yang akan mengakhiri dukungan untuk Windows 10 Mobile pada bulan Desember.
Dalam blog resminya, WhatsApp menyebut tidak lagi mengembangkan layanan untuk Windows Phone. Sehingga pengguna disarankan untuk beralih menggunakan sistem operasi lain.
Micorosft sendiri telah mengimbau pengguna Windows Phone sebelumya untuk bermigrasi ke perangkat Android atau iOS.
Pengguna Windows Phone bisa memilih menggunakan perangkat Android versi 4.03 atau lebih baru atau perangkat iOS versi 8 atau lebih baru.
WhatsApp juga mengumumkan tenggat untuk beberapa sistem operasi Android dan iOS lawas.
Pengguna Android versi 2.3.7 atau versi lebih lama, serta iOS 7 dan versi lebih lama, hanya akan bisa menggunakan layanan WhatsApp sampai tanggal 1 Februari 2020.
Baca juga: WhatsApp Sudah Tidak Bisa Dipakai Lagi di Tipe Ponsel Ini
Perlu diperhatikan, bahwa pengguna perangkat kedua sistem operasi di atas tidak lagi bisa membuat akun WhatsApp baru ataupun melakukan verifikasi ulang akun yang sudah ada.
Karena pengembangan layanan sudah tidak tersedia, WhatsApp mewanti-wanti bahwa kemungkinan ada beberapa fitur yang tidak berfungsi sewaktu-waktu dan tidka bisa dilakukan pembaruan.
Baca juga: Begini Cara Video Call 4 Orang Bersamaan di WhatsApp
WahtsApp rutin memangkas dukungan untuk beberapa perangkat yang minim basis pengguna. Sebelumnya, aplikasi layanan pesan instan ini telah menghentikan dukungan untuk sistem operasi Nokia Symbian S60, Nokia Series 40, BlackBerry OS dan BlackBerry 10.
Terkini Lainnya
- Arti Emoji Kepala Batu yang Sering Digunakan dalam Percakapan Media Sosial
- Apa Itu VPN? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Kelebihan dan Kekurangannya
- Daftar Lengkap HP Samsung yang Dapat Update Software 2025
- Apa Itu Prompt AI? Ini Dia Penjelasan dan Contoh Penggunaannya
- Mau Beli HP Konser, Tonton Dulu Hasil Fancam Smartphone Ini
- Bagaimana Cara Membuat Audio di WhatsApp?
- Fungsi Cache di HP yang Perlu Diketahui, Jangan Asal Dihapus
- Cache di HP Bukan File Sampah, Ini Fungsi Pentingnya
- 5 Faktor Pengguna Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- 2 Cara agar Notifikasi WhatsApp Muncul di Atas Layar dengan Mudah dan Praktis
- Produk "Dummy" Nintendo Switch 2 Muncul di CES 2025, Layar Lebih Lega
- Daftar Emoji Favorit Gen Z yang Bikin Chat Lebih Ekspresif
- Instagram Akan Hapus Bubble Highlights Instagram Story?
- Bos OpenAI: ChatGPT Berbayar Malah Bikin Rugi Perusahaan
- Siap-siap, Instagram, Facebook, dkk Makin Banjir Konten Politik
- Apa Itu VPN? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Kelebihan dan Kekurangannya