3 Fitur Andalan Realme 3 Pro, dari Kamera hingga Baterai Jumbo

DEPOK, - Realme resmi merilis Realme 3 Pro di Indonesia pada sebuah acara peluncuran di Felfest UI di Depok, Rabu (8/5/2019).
Harga Realme 3 Pro adalah Rp 2.999.000 untuk varian RAM 4 GB dan memori internal 64 GB; serta harga Rp 3.699.000 untuk Realme 3 Pro varian RAM 6 GB dan memori internal 128 GB.
Dengan rentang harga tersebut, apa saja fitur-fitur andalan yang ditawarkan oleh Realme 3 Pro?
Kamera
Fitur utama yang digembar-gembor oleh Realme di Realme 3 Pro adalah kameranya.
"Kamera Realme 3 Pro bukan hanya dari megapiksel besar saja, tapi juga dari hardware, kualitas gambar, serta fitur optimasi yang ada di kamera ponsel ini," ujar Felix Christian, Product Manager Realme Indonesia, Rabu (8/5/2019).
Baca juga: Realme 3 Pro dan Realme C2 Resmi Masuk Indonesia
Realme 3 Pro mengusung konfigurasi kamera ganda dengan kombinasi 16 megapiksel (f/1.7, sensor Sony IMX 519) dan 5 megapiksel (f/2.4, depth sensor).

Kamera Realme 3 Pro juga dibekali berbagai mode pemotretan, seperti Nightscape untuk pemandangan malam, Chroma Boost untuk mendongkrak kontras, serta fitur perekaman video slow motion 960 fps dengan kualitas HD.
Ada pula mode expert Ultra HD yang bisa menghasilkan foto resolusi 64 megapiksel.
"Kami mengambil beberapa foto, lalu (menyatukan) beberapa piksel tersebut menjadi sebuah foto sehingga menghasilkan gambar dengan size image yang lebih besar," kata Felix.
Kamera selfie 25 megapiksel (bukaan lensa f/2.0) pada Realme 3 Pro juga sarat akan fitur-fitur AI, seperti mode beauty yang lebih pintar, dan auto scene detection.
Gaming
Fitur andalan kedua yaitu peningkatan performa gaming. Realme 3 Pro ditenagai dengan chipset Snapdragon 710 dipadankan dengan chip grafis Adreno 616.
Chip grafis tersebut diklaim Realme bisa menggenjot performa Realme 3 Pro dalam menjalankan game-game berat, seperti PUBG Mobile, secara halus tanpa lag.
Baca juga: Bocoran Ponsel Kelas Atas Baru Xiaomi Hercules
Dari sisi software, chip grafis yang tertanam di Realme 3 Pro ini juga digenjot lagi dengan teknologi HyperBoost 2.0 yang membawahi tiga fitur optimasi grafis lainnya.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat