Samsung Hadirkan "Galaxy Buds", Pesaing Kuat "AirPods"

SAN FRANCISCO, - Merayakan satu dekade seri “Galaxy”, Samsung menghadirkan rentetan inovasi yang patut diacungi jempol. Salah satunya “Galaxy Buds” yang agaknya bakal jadi pesaing berat “AirPods” buatan Apple.
“Galaxy Buds memungkinkan pengguna mendengarkan kualitas audio prima dari AKG,” kata Marketing Director Samsung, Elina Vives, di atas panggung peluncuran, di San Francisco, Amerika Serikat, Rabu (20/2/2019) waktu setempat atau Kamis (21/2/2019) dinihari WIB.
Sama seperti AirPods, Galaxy Buds pun bersifat nirkabel, sehingga pengguna tak perlu diribetkan dengan kabel yang berantakan. Penyimpanannya pun lebih rapi di sebuah wadah khusus.
Keunggulan Galaxy Buds tampak dari ukuran yang lebih kecil ketimbang AirPods. Tak ada tangkai menjulang ke bawah yang kerap membebani telinga dan gampang tergelincir.
Baca juga: Mengenal AirPods, Earphone Nirkabel Pendamping iPhone 7
Galaxy Buds juga dilengkapi dual-microphone bersifat adaptif. Gunanya untuk memperalus peralihan dari channel audio saat berbicara ke channel audio ketika mendengarkan musik.
Pengguna dijanjikan bisa telponan hingga 5 jam dan mendengarkan musik hingga 6 jam pasca satu kali pengisian daya.
Proses pengisian daya pun lebih praktis karena mendukung sistem nirkabel (wireless charging). Mekanismenya pun unik, yakni dengan meletakkan Galaxy Bud di punggung Galaxy S10.
Sayangnya, Galaxy Buds belum disertai dengan peredam suara bising (noise cancellation).
Aksesori ini mulai tersedia di beberapa negara per 8 Maret 2019. Harganya dipatok Rp 2 juta, tetapi belum jelas kapan hadir di Indonesia.
Terkini Lainnya
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat