cpu-data.info

Admin Twitter Huawei yang "Nge-twit" Pakai iPhone Kena Sanksi

Ilustrasi Huawei
Lihat Foto

- Selain memegang atribut sebagai vendor ponsel premium, Apple juga dikenal sebagai brand dengan tingkat loyalitas pengguna yang tinggi. Banyak pengguna iPhone yang tak bisa beranjak ke ponsel Android karena terlanjur kepincut.

Yang menjadi masalah ketika pihak-pihak yang berafiliasi langsung dengan merek ponsel Android ketahuan menggunakan iPhone. Kasus ini telah beberapa kali terjadi pada akun sejumlah pabrikan di Twitter, yang teranyar menimpa Huawei.

Admin akun Twitter Huawei Technologies (@Huawei) pada penghujung tahun lalu mengucapkan "selamat tahun baru 2019" menggunakan iPhone. Kicauan itu lantas dihapus, tetapi sudah terlanjur viral karena diumbar YouTuber kawakan, Marquee Brownlee.

Admin Twitter Huawei berkicau dengan iPhone.Twitter Admin Twitter Huawei berkicau dengan iPhone.
Di saat bersamaan, admin akun Twitter Huawei Malaysia (@HuaweiMalaysia) juga melakukan kelalaian serupa. Ucapan tahun baru untuk para followers dikicaukan dengan iPhone.

Menurut keterangan sumber  dalam, Huawei secara tegas menindak admin-admin ceroboh tersebut. Pangkat masing-masing kabarnya diturunkan satu tingjat, gaji mereka pun dikurangi cukup signifikan.

Baca juga: Samsung Ketahuan Promosikan Galaxy Note 9 Pakai iPhone

Entah berapa gaji mulanya, tetapi pemotongannya mencapai 5000 yuan (Rp 10 jutaan) per bulan. Nilai performa kerja mereka juga tak akan lebih tinggi dari “B”.

Admin Twitter Huawei berkicau dengan iPhone.Twitter Admin Twitter Huawei berkicau dengan iPhone.
Mulai 2 Januari 2019 hingga 12 bulan ke depan, para admin ceroboh itu juga tak akan mendapat promosi dan kenaikan gaji sama sekali.

Secara keseluruhan, tim digital marketing pun dikritik dan ke depannya diawasi lebih ketat, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Jumat (4/1/2019), dari Gizmochina.

Agaknya hukuman itu sudah cukup menekan bagi para admin untuk mengundurkan diri dari Huawei. Namun, hingga kini belum ada informasi lebih lanjut soal itu.

Sebelumnya, ada beberapa kasus yang mirip ini dan selalu ketahuan via Twitter. Pasalnya, jenis ponsel yang dipakai untuk berkicau di Twitter bisa teridentifikasi.

Baru bulan lalu akun Twitter Samsung Nigeria (@samsungmobileng) mengicaukan informasi promosi untuk Galaxy Note 9 dari iPhone. Selain itu, saking banyaknya tak terhitung berapa ambassador ponsel Android yang juga pernah ketahuan menggunakan iPhone.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat