Daftar 100 "Password" Mudah Ditebak Yang Masih Dipakai

- Perusahaan manajemen password, SplashData merilis daftar tahunan yang berisi 100 kata sandi atau password terburuk sepanjang tahun. Data ini dihimpun dari 5 juta password yang terkuak di ranah maya sepanjang tahun ini.
Password yang buruk memungkinan data pengguna rentan akan peretasan karena mudah ditebak oleh hacker. Sebagain besar daftar dihuni oleh "juara bertahan" yang mudah ditebak, meski ada juga beberapa yang baru. Misalnya saja kata sandi "donald" yang tahun ini menduduki posisi ke-23.
Jika salah satu kata sandi berikut pernah dipakai, SplashData menganjurkan netizen untuk segera menggantinya. Ada beberapa tips untuk membuat kata sandi yang aman dari peretasan.
Pertama, buatlah password yang terdiri dari 12 karakter atau lebih yang dikombinasi. Kemudian, gunakan "password" yang berbeda untuk setiap akun.
Sebab, jika peretas mampu menembus salah satu akun dengan kata sandi tersebut, kemungkinan besar mereka bisa mengakses akun lainnya.
Baca juga: 5 Tips Bikin Password yang Tidak Mudah Dibobol
Jangan lupa untuk selalu menyembunyikan informasi pribadi dengan aplikasi manajer password. Aplikasi tersebut bisa digunakan untuk mengelola, menghasilkan kata sandi acak, dan masuk ke situs web secara otomatis.
Berikut daftar 100 kata sandi terburuk yang pernah digunakan sepanjang 2018, dilansir KompasTekno dari Business Insider, Senin (17/12/2018).
(1) 123456, (2) password, (3) 123456789, (4) 12345678, (5) 12345, (6) 111111, (7) 1234567, (8) sunshine, (9) qwerty, (10) iloveyou, (11) princess, (12) admin, (13) welcome, (14) 666666, (15) abc123, (16) football, (17) 123123, (18) monkey, (19) 654321, (20) !@#$%^&* (21) charlie, (22) aa123456, (23) donald, (24) password1, (25) qwerty123.
(26) zxcvbnmm (27) 121212, (28) bailey, (29) freedom, (30) shadow, (31) passw0rd, (32) baseball, (33) buster, (34) daniel, (35) hannah, (36) thomas, (37) summer, (38) george, (39) harley, (40) 222222, (41) jessica, (42) ginger, (43) letmein, (44) abcdef, (45) solo, (46) jordan, (47) 55555, (48) tiger, (49) joshua, (50) pepper.
(51) sophie, (52) 1234, (53) robert, (54) matthew, (55) 12341234, (56) andrew, (57) lakers, (58) andrea, (59) 1qaz2wsx, (60) starwars, (61) ferrari, (62) cheese, (63) computer, (64) corvette, (65) mercedes, (66) blahblah, (67) maverick, (68) hello, (69) nicole, (70) hunter.
(71) 1989, (72) amanda, (73) 1990, (74) jennifer, (75) banana, (76) chelsea, (77) ranger, (78) 1991, (79) trustno1, (80) merlin, (81) cookie, (82) ashley, (83) bandit, (84) killer, (85) aaaaaa, (86) 1q2w3e, (87) zaq1zaq1, (88) test, (89) hockey, (90) dallas.
(91) whatever, (92) admin123, (93) pussy, (94) liverpool, (95) querty, (96) william, (97) soccer, (98) london, (99) 1992, (100) biteme.
Terkini Lainnya
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat
- Aturan Ekspor AS Makin Ketat, Perusahaan Chip Harus "Izin" Jualan ke China
- Cara Beli E-SIM XL via Online dan Daftar Harganya