Google Umumkan Tanggal Peluncuran Pixel 3

- Pixel 3 dari Google adalah salah satu smartphone yang paling ditunggu kehadirannya tahun ini. Sang raksasa internet belakangan pun seakan memastikan bahwa seri ponsel baru besutannya itu bakal segera muncul bulan depan.
Hal tersebut diketahui dari undangan yang telah disebar oleh Google untuk acara bertanggal 9 Oktober di kota New York, Amerika Serikat, pukul 11.00 siang Eastern Time (pukul 22.00 WIB), dirangkum KompasTekno dari GSM Arena, Jumat (7/9/2018).
Event itu kemungkinan besar bakal menjadi ajang perkenalan smarpthone seri Pixel 3. Tepatnya ada dua ponsel yang akan meluncur, yakni Pixel 3 dan Pixel 3 XL, jika mengacu pada rekam jejak Google.
Informasi tanggal 9 Oktober sebagai waktu kemunculan Pixel sebenarnya sudah lebih dulu bocor pada akhir Agustus lalu, namun kini diperkuat oleh adanya undangan yang disebar oleh Google.

Duo Pixel dan Pixel 3 XL disinyalir akan mengusung layar berponi (notch) dengan ukuran 5,4 inci untuk Pixel 3 dan 6,3 inci untuk Pixel 3 XL. Resolusinya kemungkinan 2.160 x 1.080 pixel dengan aspect ratio 18:9.
Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSM Arena, Jumat (7/9/2018), dapur pacu Pixel 3 dan Pixel 3 XL bisa diduga bakal mengandalkan chip high-end Snapdragon 845 layaknya flagship lain di tahun 2018.
Fitur lain disinyalir mencakup kamera ganda di depan dan kemera tunggal di belakang. Benarkah demikian? Jawabannya akan diketahui pada 9 Oktober.
Terkini Lainnya
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll