Pocophone F1 yang Dijual Xiaomi di Indonesia Dilaporkan Bermasalah

JAKARTA, - Pocophone F1 hadir dengan spesifikasi mentereng dan harga miring. Tak heran jika smartphone dari sub-brand Xiaomi tersebut ramai peminat pada penjualan perdananya di gerai online maupun offline hari ini, Kamis (30/8/2018).
Akan tetapi, pengalaman tak menyenangkan dialami seorang pembeli yang bertransaksi langsung di toko fisik Erafone. Kamera Pocophone F1 dikatakan bermasalah.
Sang pembeli yang tak lain adalah admin akun Instagram K2 Gadgets (@k2gadgets) lantas meminta penukaran unit hingga tiga kali. Sayangnya, ketiga unit yang ia coba tetap eror ketika membuka aplikasi kamera.
“Setelah tiga kali menukar unit @pocophoneid POCO F1 6/128 (2x blue dan 1x black), duit saya di-refund karena kameranya “FAIL” alias eror dan bermasalah,” kata dia via Instagram Story.
Ia pun mengaku impresi awalnya cukup buruk terhadap sang flagship murah Pocophone F1. Namun, kata dia, tak menutup kemungkinan ada perbaikan untuk unit-unit setelah ini.
“Mungkin ke depannya nggak begini, tetapi impresi awal penting,” ujarnya.
Baca juga: Mengulas Masalah Kamera di Pocophone F1
Persoalan kamera ini pun dirasakan ketika KompasTekno menjajal unit Pocophone F1 versi ritel Indonesia. Beberapa kali ketika membuka kamera, muncul pemberitahuan bahwa kamera tak bisa diakses dan ponsel perlu di-restart.
Meski demikian tidak semua unit Pocophone F1 yang dijual di Indonesia bermasalah. Sejumlah pembeli melaporkan unit yang dibelinya tidak ada kendala sama sekali.
KompasTekno masih menunggu pernyataan dari pihak Xiaomi Indonesia yang menjanjikan akan segera memberi update soal masalah di kamera Pocophone F1 ini.
Pada testimoninya, @k2gadgets juga menyebut bahwa supervisor toko ritel Erafone mengatakan penjualan Pocophone F1 di jaringan ritelnya bakal dihentikan untuk sementara. (Baca juga: Kamera Bermasalah, Penjualan Pocophone F1 di Indonesia Bakal Disetop?)
Diketahui, Pocophone F1 hadir dengan prosesor Snapdragon 845, kamera ganda berteknologi kecerdasan buatan, sistem pendingin berbasis cairan, serta baterai jumbo 4.000 mAh. Semua itu didapati dengan harga mulai Rp 4,5 juta.
Baca juga: Erafone Bantah Akan Setop Penjualan Pocophone F1
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat