Begini Perilaku Orang Indonesia Nonton YouTube di Bulan Puasa
JAKARTA, - Selama bulan puasa/Ramadan, netizen Indonesia menghabiskan waktu menonton YouTube lebih lama dari hari biasa. Setidaknya begitu menurut kajian data Google Indonesia, merujuk pada pola tren Ramadan dari tahun ke tahun.
“Secara keseluruhan, watch time YouTube naik 50 persen saat Ramadan dibandingkan bulan-bulan biasanya,” kata Industry Analyst Google Indonesia, Yudistira Adi Nugroho, Kamis (3/5/2018), di Kantor Google Indonesia, Pacific Century Place, Jakarta.
Adapun jenis video yang dikonsumsi lebih fokus ke tema Ramadan, meski tema-tema umum pun tak kalah pamor. Yudistira mengatakan, penulusuran konten seperti lagu rohani, ceramah, tutorial hijab, dan make-up untuk berbuka puasa, naik 1,5 kali lipat dari biasanya.
Menahan lapar dengan nonton video makanan
Video-video makanan juga banyak ditonton pada siang hari, meski masyarakat tengah berpuasa. Bisa jadi hal tersebut menunjukkan kerinduan masyarakat terhadap makanan atau mencari ide untuk berbuka puasa.
Baca juga: Ini Video Pertama yang Diunggah ke YouTube, Tepat 13 Tahun Lalu
“Melihat video tentang makanan seperti love-hate relationship. Masyarakat tetap suka melihat resep-resep makanan enak meski sedang menahan lapar,” kata dia.
Jam makan siang pun menjadi waktu yang tepat bagi masyarakat untuk kembali menjajal YouTube selama Ramadan. Yudistira mengatakan YouTube mulai sesak pada pukul 11.00 lalu perlahan-lahan menurun.
“Nanti naik lagi pas ngabuburit, tetapi nggak seramai jam makan siang,” ujarnya.
"Googling" promo paket telekomunikasi
Peningkatan konsumsi video selama Ramadan membuat masyarakat agresif mencari informasi promo paket data di layanan “Search”. Pencarian promo tersebut naik tiga kali lipat dibandingkan bulan lainnya.
“Dua minggu sebelum Ramadan, masyarakat mulai ramai mencari paket-paket data dan video streaming,” Yudistira menuturkan.
Kata kunci yang paling tinggi untuk mencari promo tersebut adalah “video streaming”, “video on demand app”, “cara upgrade ke 4G”, “paket internet”, serta “internet unlimited”.
Terkini Lainnya
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia