Oppo A77 Versi Baru Pakai Snapdragon
- Oppo A77 telah dirilis pada Mei 2017 lalu di Taiwan dan Malaysia dengan menggunakan "jeroan" dari Mediatek. Kini, Oppo A77 versi baru terdaftar di situs resmi wilayah China.
Chipset-nya bukan lagi Mediatek melainkan Snapdragon 625 dari Qualcomm, sebagaimana dilaporkan GSMArena dan dihimpun KompasTekno, Senin (24/7/2017).
Selain dari segi "jeroan", desain modul kamera Oppo A77 juga berbeda dari yang sebelumnya dirilis di Taiwan dan Malaysia. Oppo A77 sepintas seperti memiliki kamera ganda, padahal hanya kamera tunggal dan LED flash yang diletakkan pada satu wadah.
Selain dari dua hal di atas, spesifikasi Oppo A77 versi baru sama dengan pendahulunya. Layarnya 5,5 inci dengan resolusi 1920 x 1080 piksel. Kapasitas RAM-nya 4 GB dipadankan dengan memori 64 GB.
Soal kamera, Oppo A77 mengandalkan sensor berkualitas 16 megapiksel dengan bukaan F/2.0 dan sensor 5P untuk selfie. Spesifikasi itu dijanjikan bisa membidik selfie yang lebih tajam, dalam, dan fokus.
Sementara itu, kamera utamanya dianggap cukup dengan sensor berkualitas 13 megapiksel. Oppo memang kerap mendahulukan kamera selfie ketimbang kamera belakang.
Oppo A77 berjalan pada sistem operasi Android Nougat 7.1.1, dipasangkan dengan antarmuka ColorOS 3.1 buatan Oppo. Baterainya berkapasitas 3.200 mAh dan digadang-gadang bisa memutar video hingga 13 jam nonstop.
Baca: Oppo Diam-diam Rilis Varian Baru A77, Harganya?
Terkini Lainnya
- Tablet Oppo Pad 3 Resmi, Ditenagai Chip Mediatek Dimensity 8350
- Ini 4 Alasan Pemerintah RI Tolak Investasi Apple untuk Buka Blokir iPhone 16
- Resmi, Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Chipset Mediatek Dimensity 8350 Resmi, Debut StarSpeed Engine Gantikan HyperEngine
- Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro Resmi dengan Chip Dimensity 8350
- Vendor Smartphone Honor Buka Lowongan Kerja di Indonesia, Siap Comeback?
- Ketik "Film Wicked" atau "Ariana Grande" di Google, Bikin Layar HP "Melayang"
- 28 HP Oppo yang Kebagian Antarmuka ColorOS 15 dan Jadwal Rilisnya
- Cara Pakai Rumus NOW dan TODAY di Microsoft Excel
- Apa Itu Rumus MIN dan MAX di Excel, dan Cara Menggunakannya
- Main Game di PS Portal Tidak Perlu Konsol PS5 Lagi
- Kenapa Kita Sering Menerima Telepon Spam? Ini Penjelasannya
- Ini Dia Arti Tanda ‘@’ yang Selalu Dijumpai di E-mail
- Cara Mematikan Download Otomatis di WhatsApp iPhone dengan Mudah
- Brasil Juara Free Fire FFWS Global 2024, Indonesia Runner Up
- Resmi, Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Cabut Blokir iPhone 16