Oppo A77 Versi Baru Pakai Snapdragon

- Oppo A77 telah dirilis pada Mei 2017 lalu di Taiwan dan Malaysia dengan menggunakan "jeroan" dari Mediatek. Kini, Oppo A77 versi baru terdaftar di situs resmi wilayah China.
Chipset-nya bukan lagi Mediatek melainkan Snapdragon 625 dari Qualcomm, sebagaimana dilaporkan GSMArena dan dihimpun KompasTekno, Senin (24/7/2017).
Selain dari segi "jeroan", desain modul kamera Oppo A77 juga berbeda dari yang sebelumnya dirilis di Taiwan dan Malaysia. Oppo A77 sepintas seperti memiliki kamera ganda, padahal hanya kamera tunggal dan LED flash yang diletakkan pada satu wadah.
Selain dari dua hal di atas, spesifikasi Oppo A77 versi baru sama dengan pendahulunya. Layarnya 5,5 inci dengan resolusi 1920 x 1080 piksel. Kapasitas RAM-nya 4 GB dipadankan dengan memori 64 GB.
Soal kamera, Oppo A77 mengandalkan sensor berkualitas 16 megapiksel dengan bukaan F/2.0 dan sensor 5P untuk selfie. Spesifikasi itu dijanjikan bisa membidik selfie yang lebih tajam, dalam, dan fokus.
Sementara itu, kamera utamanya dianggap cukup dengan sensor berkualitas 13 megapiksel. Oppo memang kerap mendahulukan kamera selfie ketimbang kamera belakang.
Oppo A77 berjalan pada sistem operasi Android Nougat 7.1.1, dipasangkan dengan antarmuka ColorOS 3.1 buatan Oppo. Baterainya berkapasitas 3.200 mAh dan digadang-gadang bisa memutar video hingga 13 jam nonstop.
Baca: Oppo Diam-diam Rilis Varian Baru A77, Harganya?
Terkini Lainnya
- Segini Mahalnya Harga iPhone Jika Dibuat di Amerika
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia