"Malware" Menyandera Belasan Rumah Sakit, Minta Tebusan Bitcoin
- Hari Jumat kemarin, sejumlah rumah sakit di Inggris dibuat kalang kabut oleh serangan program jahat (malware) berjenis ransomware. Pasalnya, data pasien di sistem-sitem komputer jadi terkunci dan tidak bisa diakses.
Kegiatan medis pun kena imbasnya sehingga berpotensi membahayakan pasien. Ambulans dialihkan dari beberapa rumah sakit. Sementara, dokter-dokter ikut terganggu karena komputernya hanya memunculkan pesan bernada mengancam dari ransomware.
“Kami tak bisa mengakses rekam medis pasien karena semuanya terkomputerisasi,” keluh Emma Fardon, seorang dokter di Dundee. “Kami jadi tak tahu obat apa yang sedang dipakai pasien atau alergi apa yang mereka miliki. Kami tak bisa mengakses sistem jadwal kunjungan.”
Ransomware yang diketahui bernama “Wanna Decryptor” ini menyerang setidaknya 16 rumah sakit yang tergabung dalam jaringan National Health Service (NHS) di Inggris.
Sang program jahat mengunci data dan sistem komputer rumah sakit dengan enkripsi, lalu meminta “tebusan” sebanyak 300 dollar AS (Rp 4 juta) dalam bentuk Bitcoin yang mesti dikirim ke alamat wallet Bitcon tertentu.
Apabila korban ingin menyelamatkan komputernya yang “disandera” ransomware Wanna Decryptor, maka tebusan ini harus dikirim dalam waktu singkat.
“Anda hanya punya 3 hari untuk melakukan pembayaran. Setelah periode tersebut, bayarannya akan berlipat dua. Apabila tak membayar dalam 7 hari, data anda akan hilang selamanya,” tulis sang pembuat ransomware dalam pesan yang ditampilkan di layar komputer korban.
Adapun Bitcoin merupakan cryptocurrency alias uang digital yang bisa ditukarkan dengan uang asli. Transaksi Bitcoin tidak bisa dilacak sehingga populer di kalangan dunia hitam, termasuk pelaku serangan cyber.
Serangan global
Perdana Menteri Inggris Theresa May mengatakan pemerintah Inggris kini sedang bekerjasama dengan NHS untuk menginvestigasi wabah ransomware Wanna Decryptor. National Cyber Security Centre dan Deparment of Health ikut dilibatkan.Sementara itu, pasien diimbau agar tetap berkunjung ke rumah sakit seperti biasa.
“NHS Digital sedang menyelidiki insiden dimaksud. Di NHS kami telah mencoba dan menguji rencana cadangan agar tetap bisa memberikan pelayanan,” sebut NHS.
Sejauh ini belum ada indikasi bahwa data pasien telah dibocorkan ransomware. May menjelaskan bahwa rumah sakit-rumah sakit di Inggris hanya sebagian dari korban Wanna Decryptor yang ternyata melancarkan serangan di berbagai belahan dunia lain secara serentak.
“Ini adalah serangan global, sejumlah negara dan organisasi lain turut terdampak,” ujar May dalam sebuah pernyataan yang dirangkum KompasTekno dari BBC, Sabtu (13/7/2017).
Sebagian besar infeksi terjadi di wilayah Tusia, Ukraina, dan Taiwan, namun sang ransomware juga menginfeksi komputer-komputer di negara lain seperti Inggris tadi, juga sistem perusahaan telekomunikasi Spanyol, Telefonica. Sebarannya turut menjangkau Italia, Mesir, hingga Amerika Serikat.
Senjata cyber
Terkini Lainnya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks