Gara-gara iTunes, Apple Didenda Rp 6,8 Triliun

Dikutip KompasTekno dari Bloomberg, Rabu (25/2/2015), pengadilan di Texas, AS menjatuhkan denda sebesar 532,9 juta dollar AS (sekitar Rp 6,8 triliun) kepada Apple karena melanggar tiga paten online yang digunakan dalam platform iTunes.
Paten yang dianggap dilanggar Apple tersebut merupakan milik perusahaan lisensi paten yang berbasis di Texas, Smartflash LLC. Apple, dianggap juri, tidak hanya menggunakan tiga paten Smartflash tanpa izin tetapi juga melakukannya dengan sengaja.
Paten yang dilanggar oleh Apple adalah paten teknologi yang dideskripsikan sebagai metode mengunduh dan membayar untuk data audio dan video, teks, aplikasi, game, dan tipe data lain dari internet.
Dalam pembelaannya, Apple berkilah bahwa tuntutan Smartflash tidah sah karena mereka tidak membuat produk, tidak memiliki karyawan, dan tidak menghasilkan lapangan kerja.
"Mereka hanya mengeksploitasi paten sistem kami hanya untuk mencari keuntungan atas teknologi yang ditemukan Apple," demikian kata perwakilan Apple, Kristin Huguet kepada Bloomberg.
Apple juga menolak untuk membayar denda karena teknologi tersebut lahir atas ide dan kerja keras karyawan Apple yang berinovasi selama bertahun-tahun.
Tuntutan hak paten yang diajukan oleh Smartflash tersebut juga tak hanya mengancam Apple saja, namun jugaperusahaan teknologi besar lainnya, seperti Google, Samsung, dan Amazon.
Terkini Lainnya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Trafik Broadband Telkomsel Naik 12 Persen saat Idul Fitri 2025
- Apple Kirim 600 Ton iPhone dari India ke AS
- 3 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- Samsung Galaxy A26 5G: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
- Google PHK Ratusan Karyawan, Tim Android dan Pixel Terdampak
- Harga iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max Second Terbaru
- Trump Bebaskan Tarif untuk Smartphone, Laptop, dan Elektronik dari China
- Apa Itu e-SIM, Bedanya dengan Kartu SIM Biasa?
- WordPress Rilis Fitur Baru, Pengguna Bisa Bikin Website Pakai AI
- INFOGRAFIK: Mengenal Teknologi E-SIM yang Kini Digunakan iPhone
- WA Down di Berbagai Negara, Tidak Hanya Indonesia
- WhatsApp Down, Pengguna Tidak Bisa Kirim Chat ke Grup
- Google Diterpa Gelombang PHK, Karyawan Divisi Android dan Pixel Kena Imbas
- Kenapa WhatsApp Web Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebabnya