8 Antivirus Gratis untuk Android dan Windows
Lihat Foto
- Malware alias program jahat -termasuk juga virus- selalu menjadi momok yang menghantui pengguna Windows. Beberapa tahun belakangan, malware melebar ke perangkat mobile, khususnya yang berbasis sistem operasi Android. Program penangkal dalam bentuk antivirus pun mutlak diperlukan.
Selain versi berbayar, di pasaran tersedia pula antivirus gratis. Masalahnya, mencari aplikasi antivirus gratisan yang bagus susah-susah gampang. Tak semuanya efektif menghalau serangan.
Mana di antara mereka yang bisa memberikan perlindungan mumpuni secara cuma-cuma?
Nah, jawabannya bisa ditemukan dalam daftar 8 antivirus gratis untuk Android dan Windows yang dirangkum Kompas Tekno dari Digital Trends berikut ini.
Masing-masing program gratis yang bersangkutan memperoleh penilaian baik di situs pengujian antivirus independen AV-Test. Selengkapnya bisa dilihat di bawah.
Antivirus untuk Android
1. 360 Security. Program ini menyediakan proteksi real time yang komplit, lengkap dengan fitur anti-theft dan perlindungan privasi.
2. AVL. Ringan dan efektif, tanpa dijejali aneka rupa fungsi ekstra yang belum tentu berguna.
3. ESET. Aplikasi anti-virus yang didesain dengan apik, menyediakan antarmuka khusus untuk tablet.
4. Sophos. Sederhana, mudah untuk digunakan, serta tak berulangkali menayangkan iklan untuk versi premium.
Antivirus untuk Windows
1. Avira Free Antivirus. Program ini mencetak skor tinggi soal pendeteksian virus.
2. Bitdefender Antivirus Free. Ringan, tanpa iklan, serta bekerja dengan efektif di latar belakang.
3. Malwarebytes Anti-Malware. Program antivirus yang mumpuni. Sayang, pembuatnya menarik biaya untuk menjalankan fitur real-time protection sehingga membutuhkan aplikasi lain untuk melindungi sistem.
4. Panda Free Antivirus. Proteksi lengkap dengan antarmuka yang gampang dimengerti. Hemat sumber daya sistem.
Perlu ditambahkan bahwa antivirus perlu di-update basis datanya secara rutin agar bisa terus mencegat program jahat termutakhir. Kinerjanya pun tak selalu mumpuni.
Terkini Lainnya
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16