Steve Wozniak: Apple Harus Bikin iAndroid
— Salah satu pendiri Apple, Steve Wozniak, mengatakan bahwa Apple seharusnya mulai memikirkan untuk membuat perangkat smartphone berbasis Android bikinan Google.
Wozniak, yang kini tak lagi menjadi karyawan Apple tersebut, mengatakannya dalam kesempatan konferensi Apps World North America di San Francisco, AS.
Dalam wawancaranya dengan situs Wired, Senin (6/2/2014), Wozniak mengatakan bahwa Apple seharusnya menjadikan smartphone Android sebagai pasar sekundernya, disamping iPhone.
"Apple bisa bersaing, orang-orang selama ini menyukai desain dan manufaktur kualitas tinggi seperti produk Apple dibanding apa yang ditawarkan vendor-vendor Android," tutur Wozniak. "Kami (Apple) bisa bermain di dua arena sekaligus," imbuhnya.
Untuk membuat "iAndroid" terwujud sebenarnya tidaklah mustahil dari sisi teknis. Android merupakan sistem operasi open-source dan bisa digunakan oleh pabrikan smartphone siapa saja, seperti yang telah dilakukan Amazon dengan membuka Android App Store-nya sendiri.
Apple bisa memadukan Android dengan desain estetika yang menawan seperti yang terlihat pada produk-produknya selama ini. Apple hanya perlu melisensi beberapa aplikasi, seperti Google Maps dan Gmail.
Apa yang diungkapkan oleh Wozniak tersebut menjadi pertanda kegelisahannya akan inovasi Apple yang dinilai stagnan. Menurut Wozniak, produk yang baik itu muncul dari pengembangan yang dilakukan secara rahasia.
"Munculnya kategori produk baru itu tidak terlalu sering, bisa saja hanya terjadi sekali dalam satu dekade, Anda harus benar-benar menunggunya," tutur Wozniak ketika ditanya tanggapannya tentang smartwatch dan TV Apple.
Wozniak juga menyarankan agar Apple tidak terlalu sering menambahkan banyak fitur baru ke dalam iPhone. Menurutnya, fitur tambahan tersebut berbeda dengan apa yang namanya inovasi.
"Kalau Anda memiliki sesuatu hal yang bagus, maka jangan coba-coba mengubahnya, jangan sampai mengacaukannya," ujar Wozniak. Menurutnya, tak banyak orang yang memilih smartphone berdasar fitur yang dimiliki.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16