iPhone 16 Rilis di Indonesia 11 April, Model Apa Saja yang Masuk?

- Apple telah mengonfirmasi bahwa iPhone 16 Series akan resmi tersedia di Indonesia mulai 11 April 2025. Informasi ini diumumkan melalui laman resmi Apple Newsroom, Rabu (26/3/2025).
Lantas, iPhone 16 model apa saja yang akan masuk Indonesia?
Menurut Apple, semua model iPhone 16 Series yaitu iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max akan masuk ke pasar Indonesia. Termasuk iPhone 16e yang belum lama ini diperkenalkan secara global.
Semua model ini telah memenuhi persyaratan dan mendapat sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dengan nilai sebesar 40 persen pada 7 Maret lalu.
Baca juga: Media Asing Soroti Peluncuran iPhone 16 di Indonesia, Sebut Telat 7 Bulan
Seminggu setelahnya, iPhone 16 series ini mendapat sertifikat Postel dari Kementerian Komdigi sehingga bisa dijual secara resmi di Tanah Air.
Pilihan penyimpanan iPhone 16 series di Indonesia
Untuk pilihan penyimpanan, iPhone 16, iPhone 16e, dan iPhone 16 Plus akan tersedia dalam varian 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Sementara itu, iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max hadir dengan opsi penyimpanan lebih besar, yaitu 128 GB, 256 GB, 512 GB, dan 1 TB.
Dari segi warna, iPhone 16 dan iPhone 16 Plus akan hadir dalam pilihan Black, White, Pink, Teal, dan Ultramarine. Sedangkan iPhone 16e hanya tersedia dalam varian Black dan White.
Untuk model Pro, iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max akan tersedia dalam warna Black Titanium, White Titanium, Natural Titanium, dan Desert Titanium.
Meski telah mengumumkan tanggal ketersediaan, Apple belum mengungkap harga resmi iPhone 16 Series di Indonesia. Namun, bocoran harga yang beredar menunjukkan kisaran harga sebagai berikut:
Baca juga: Berapa Harga iPhone 16 di Indonesia? Ini Prediksinya
Bocoran harga iPhone 16e di Indonesia:
- 128 GB: Rp 11.999.000
- 256 GB: Rp 13.499.000
- 512 GB: Rp 17.499.000
Bocoran harga iPhone 16 di Indonesia:
- 128 GB: Rp 13.999.000
- 256 GB: Rp 16.999.000
- 512 GB: Rp 20.999.000
Bocoran harga iPhone 16 Plus di Indonesia:
- 128 GB: Rp 15.999.000
- 256 GB: Rp 18.999.000
- 512 GB: Rp 22.999.000
Bocoran harga iPhone 16 Pro di Indonesia:
- 128 GB: Rp 18.999.000
- 256 GB: Rp 21.999.000
- 512 GB: Rp 25.999.000
- 1 TB: Rp 29.999.000
Bocoran harga iPhone 16 Pro Max di Indonesia:
- 128 GB: Rp 21.999.000
- 256 GB: Rp 23.999.000
- 512 GB: Rp 27.999.000
- 1 TB: Rp 31.999.000
Harga resmi kemungkinan akan diumumkan sebelum 11 April 2025, bersamaan dengan informasi mengenai sesi pre-order yang mungkin dibuka oleh distributor resmi Apple di Indonesia dalam waktu dekat.
Terkini Lainnya
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Siap Pakai, Lengkap dengan Ucapan Bijak
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- iPhone 16 Dijual 11 April di Indonesia, Telat 7 Bulan dari Negara Lain
- Grab Cari Pinjaman Rp 33 Triliun untuk Akuisisi GoTo-Gojek?
- Media Asing Soroti Peluncuran iPhone 16 di Indonesia, Sebut Telat 7 Bulan
- Berapa Harga iPhone 16 di Indonesia? Ini Prediksinya
- Kapan iPhone 16 Mulai Dijual di Indonesia?