cpu-data.info

Nvidia Umumkan Project G-Assist, Asisten AI yang Terinspirasi dari Lelucon April Mop

Ilustrasi Nvidia Project G-Assist.
Lihat Foto

- Pada 1 April 2017 lalu, Nvidia merayakan Hari Lelucon Sedunia (April Mop) dengan mengumumkan sebuah perangkat USB yang bisa mengoptimasi gameplay ketika dicolokkan ke komputer. Perangkat fiktif tersebut diberi nama GeForce GTX G-Assist.

Kini, perangkat yang semula hanya lelucon itu akan diwujudkan Nvidia dalam suatu fitur baru bernama Nvidia Project G-Assist yang bisa dipakai di aplikasi Nvidia.

Project G-Assist sederhananya merupakan asisten digital Nvidia yang dibekali dengan teknologi kecerdasan buatan (AI).

Tugas asisten AI ini adalah untuk membantu pengguna mengoptimalkan pengaturan game  dan sistem pada PC gaming mereka secara otomatis. 

Baca juga: Nvidia Umumkan 3 GPU RTX Pro 6000 Blackwell Series, Jumlah Core hingga 24.000 Unit

Artinya, pengguna hanya perlu memberikan perintah kepada Project G-Assist untuk mengoptimasi hardware, dan asisten AI tersebut akan menjalankannya dengan cepat secara otomatis.

Selain mengoptimalkan hardware untuk bermain game, Project G-Assist juga bisa melakukan analisis performa suatu game ketika berjalan di PC pengguna, sekaligus merekomendasikan apa saja yang harus dilakukan pengguna untuk meningkatkan performa game tersebut.

Beberapa statistik yang bisa diberikan asisten AI ini meliputi frame rate, latensi, dan data kinerja lainnya yang berkaitan dengan performa grafis.

Di luar itu, Project G-Assist juga bisa mengendalikan beberapa pengaturan hardware untuk beberapa perangkat atau unit pengolah grafis (GPU) yang didukung. 

Nah, untuk menjalankan beragam fungsi di atas, Project G-Assist sudah dijejali dengan model bahasa kecil (Small Language Model) yang berjalan secara lokal (dedicated) di Nvidia GPU GeForce RTX Series.

Baca juga: Pabrik Perakit iPhone Ikutan Bikin AI, Dilatih Pakai 120 GPU Nvidia

Karena tidak mengakses data online, maka operasi yang dijalankan asisten AI Nvidia ini akan lebih cepat dibanding asisten AI yang mengandalkan internet macam Gemini hingga ChatGPT. 

Untuk ketersediaan, Projec G-Assist sudah tersedia di aplikasi terbaru Nvidia pekan ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Videocardz, Rabu (26/3/2025).

Perlu dicatat, fitur ini hanya tersedia di jajaran kartu grafis GeForce RTX 30 Series, 40 Series, dan 50 Series yang memiliki video RAM (VRAM) minimal 12 GB ke atas. 

Ini artinya, GPU RTX 3050, 3060 Ti, 3070, hingga 4060 tak mendukung fitur Project G-Assist, lantaran hanya memiliki VRAM 8 GB.  

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat