Qualcomm: Indonesia Tercepat dan Pasar Utama Laptop Snapdragon X

SINGAPURA, - Perusahaan semikonduktor Qualcomm menyebut Asia Tenggara, termasuk Indonesia, adalah salah satu pasar dengan pertumbuhan yang cepat.
Secara spesifik, Qualcomm menyatakan ingin menyasar Asia Tenggara sebagai pasar untuk laptop Windows berbasis chip Snapdragon X series.
Ini diungkap Qualcomm dalam acara Snapdragon SEA Summit 2025 yang digelar di Singapura. Ini merupakan acara perdana Qualcomm di Asia Tenggara.
"Sangat menyenangkan melihat apa yang bisa kami tawarkan, performa baterai dan Gen AI. Menurut kami, Asia Tenggara adalah pasar yang besar," kata Kedar Kondap, SVP and GM, Compute and Gaming Qualcomm kepada diSingapura, Rabu (26/2/2025).
Menurut Kondap, konsumen di Asia Tenggara berani untuk mencoba teknologi baru.
"Dengan teknologi dan inovasi yang kami tawarkan lewat (chip) Snapdragon X series, kami pikir ini adalah wilayah yang tepat bagi kami untuk berinvestasi," ujar Kondap.
Adapun Qualcomm memiliki tiga chipset Snapdragon X series yang dirilis tahun 2024 lalu. Dua di antaranya adalah chip laptop flagship Snapdragon X Elite dan X Plus, serta chip teranyar Snapdragon X untuk laptop kelas menengah.
Baca juga: Snapdragon X Plus Resmi, Chip ARM 10-Core untuk Laptop Windows
Indonesia target utama
Kondap mengatakan, Indonesia termasuk salah satu pasar utama Qualcomm untuk laptop berbasis Snapdragon X series.
Sebab, Indonesia menjadi salah satu negara dengan pertumbuhan yang cepat.
Untuk adopsi generative AI dan PC misalnya, menurut Kondap, Indonesia menjadi negara dengan pertumbuhan tercepat dalam hal tersebut, dibanding beberapa negara Asia Tenggara lainnya.
"Jadi, saya pikir kami sangat fokus (dengan Indonesia)," kata Kondap dalam wawancara eksklusif dengan jurnalis , Wahyunanda Kusuma, di sela-sela acara Snapdragon SEA Summit.
Bahkan, Kondap mengaku tak sabar menantikan acara besar Qualcomm selanjutnya di Indonesia. "Itu akan menjadi pasar yang baik bagi kami untuk menggelar sebuah acara di kawasan ini," imbuhnya.
/Wahyunanda Kusuma Kedar Kondap, SVP and GM, Compute and Gaming Qualcomm Technologies, Inc saat ditemui KompasTekno di sela-sela acara Snapdragon SEA Summit di Singapura, Rabu (26/2/2025).

Baca juga: Acara Debut Qualcomm di Asia Tenggara, Pamer Chip Laptop Snapdragon X Series
Strategi di Asia Tenggara
Salah satu strategi yang akan dilakukan Qualcomm untuk mempenetrasi pasar Asia Tenggara adalah dengan menawarkan laptop kelas menengah yang ditenagai chip Snapdragon X.
Kondap mengatakan, berdasarkan laporan, rentang harga laptop yang digunakan di wilayah ini berkisar 600 dollar AS (seitar Rp 9,8 jutaan).
Di sisi lain, Qualcomm baru saja merilis chipset Snapdragon X untuk laptop kelas menengah Januari lalu. Nah, Qualcomm ingin memanfaatkan peluang ini dengan mendorong produsen laptop mitranya, merilis laptop menengah dengan Snapdragon X series di Asia Tenggara.
Baca juga: Qualcomm Umumkan Prosesor Snapdragon X untuk AI PC
Terkini Lainnya
- Merekam Keindahan Sunset View Menara "Taipei 101" dengan Galaxy Log Samsung S25 Ultra
- Tabel Perbandingan Spek iPhone 16 Series, Dijual di Indonesia 11 April
- Cara Membuat Video Velocity yang Sedang Ramai di TikTok dan IG
- Varian dan Warna iPhone 16 yang Dijual di Indonesia 11 April
- iPhone 16 Resmi Dijual di Indonesia 11 April
- Inisiatif "United for Good" ZTE Indonesia di Bulan Ramadhan
- Itel VistaTab 30 Pro: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- 50 Link Download Twibbon Idul Fitri 2025 Menarik buat Menyambut Lebaran
- Microsoft Umumkan DirectX Raytracing 1.2, Bikin Game Makin Realistis
- 6 Cara Isi Ulang E-Toll Online Tanpa ke Minimarket, Cepat dan Praktis
- Nvidia Umumkan Project G-Assist, Asisten AI yang Terinspirasi dari Lelucon April Mop
- Cara Bikin Ucapan Selamat Idul Fitri 2025 Otomatis via ChatGPT dengan Mudah
- Skor AnTuTu HP Mid-range Samsung Galaxy A56 Setara Flagship Lawas
- Tips Simpan Laptop dan Gadget yang Aman Saat Mudik Naik Transportasi Umum
- Samsung Galaxy A36 Jadi Ponsel Snapdragon 6 Gen 3 Pertama di Indonesia, Begini Performanya
- Laptop Lenovo Punya Chatbot AI yang Bisa Dipakai Tanpa Internet
- Kemenperin dan Apple Capai Sepakat, TKDN iPhone 16 Segera Terbit
- Apple Pastikan iPhone 16 dan iPhone 16e Segera Masuk Indonesia
- Duo HP Android Honor 200 Pro dan X9c Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Honor Magic V3 Resmi Masuk Indonesia, HP Lipat Tipis Harga Rp 29 Juta