Angin Segar Pasar Smartphone Global, Tumbuh 7 Persen pada 2024

- Firma riset pasar Canalys merilis laporan terbarunya mengenai kondisi pasar smartphone secara global untuk tahun 2024.
Canalys mencatat total pengiriman (shipment) pasar ponsel di dunia menyentuh angka 1,2 miliar unit pada 2024 lalu.
Angka ini meningkat sekitar 7 persen dibanding jumlah shipment pada 2023. Pada tahun tersebut, jumlah shipment ponsel global tercatat di angka 1,1 miliar unit.
Analis dari Canalys Runar Bjorhovde mengatakan, ini merupakan peningkatan pasar ponsel terbesar selama dua tahun terakhir.
"Ini juga merupakan pertanda bahwa pasar ponsel sudah kembali pulih, setelah lesu sejak era pasca pandemi Covid-19," kata Runar dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Kamis (6/2/2025).
Dalam keterangan yang diterima KompasTekno, Canalys memberi catatan kaki yang mengatakan bahwa angka dalam riset ini dihitung berdasarkan jumlah sell-in.
Sell-in merupakan istilah untuk pengiriman atau penjualan ponsel dari produsen (vendor) ke distributor/toko ritel, bukan ke konsumen akhir.
Baca juga: iPhone Ini Resmi Jadi Smartphone Terlaris 2024
Runar melanjutkan bahwa peningkatan pasar ponsel ini juga didorong oleh kenaikan minat konsumen untuk membeli ponsel baru, terutama mereka yang tinggal di sejumlah negara berkembang.
"Selain itu, diskon dan promosi menarik dari sejumlah vendor di beberapa negara maju juga menjadi pendongkrak naiknya total pengirman ponsel di 2024," imbuh Runar.
Nah, dari total 1,2 miliar unit tadi, Apple menjadi vendor yang paling berkontribusi dengan pangsa pasar (market share) 18 persen. Apple mengirimkan total sekitar 225 juta unit ponsel pada 2024.
Di bawah Apple, ada Samsung, Xiaomi, Transsion (Infinix, Tecno, Itel), dan Oppo yang masing-masing memiliki total shipment sekitar 222 juta unit, 168 juta unit, 106 juta unit, dan 103 juta unit di 2024 kemarin.
Meski berada di dua teratas, jumlah pengiriman ponsel Apple dan Samsung di 2024 kompak mengalami penurunan 1 persen apabila dibandingkan dengan total shipment 2023.
Sementara untuk vendor lainnya mengalami peningkatan shipment, terutama Xiaomi dan Transsion yang sama-sama memiliki pertumbuhan shipment 2023 ke 2024 (Year-on-Year/YoY) signifikan mencapai 15 persen.
Untuk melihat jumlah pengiriman, pertumbuhan YoY, serta market share vendor-vendor ponsel global di 2024 versi Canalys, pengguna bisa melihat tabel daftar peringkat vendor ponsel berikut ini.
Baca juga: Mengapa Desain Smartphone Kini Tampak Mirip Semua?
Peringkat | Vendor | Shipment 2023 (juta unit) | Market Share 2023 (persen) | Shipment 2024 (juta unit) | Market Share 2024 (persen) | Pertumbuhan YoY (persen) |
1. | Apple | 229,1 | 20 | 225,9 | 18 | -1 |
2. | Samsung | 225,5 | 20 | 222,9 | 18 | -1 |
3. | Xiaomi | 146,1 | 13 | 168,6 | 14 | 15 |
4. | Transsion | 92,6 | 8 | 106,7 | 9 | 15 |
5. | Oppo | 100,7 | 9 | 103,6 | 8 | 3 |
6. | Merek lain-lain | 347,9 | 30 | 395,4 | 33 | 14 |
Total | 1.141,9 | 100 | 1.223,1 | 100 | 7 |
Terkini Lainnya
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Sudah Dibuka, Ini Cara Pesan Tiket Kereta Api Lebaran 2025 via KAI Access
- Joki IMEI Ditangkap di Batam, 42 iPhone Disita
- Apple Bawa Koneksi Internet Satelit Starlink ke iPhone
- 3 Smartphone Samsung Ini Jadi HP Android Terlaris 2024
- Xiaomi Setop Update 7 HP Redmi dan 2 Poco, Ini Daftarnya