Indonesia Menghilang dari Tradisi Kuartalan, Apple Meradang?

- Larangan penjualan iPhone 16 di Indonesia tampaknya membuat Apple meradang.
Indikasinya, nama Indonesia kini dilewati alias tidak disebut dalam pidato CEO Apple Tim Cook saat earning call atau pemaparan kinerja keuangan Apple untuk kuartal keempat tahun fiskal 2024 yang jatuh pada 28 September 2024.
Pada pemaparan kinerja keuangan yang disiarkan secara online pada 31 Oktober tersebut, CEO Apple Tim Cook melaporkan pendapatan Apple mencapai 94,9 miliar dollar AS (sekitar Rp 1.494,8 triliun), naik 6 persen dari tahun lalu.
Cook menyebut negara-negara, seperti Amerika Serikat, Brasil, Perancis, Inggris, Korea, Malaysia, Thailand, Arab Saudi, dan UEA sebagai pencetak rekor pendapatan kuartal September 2024.
Nama Indonesia absen dalam daftar tersebut. Padahal, pada periode yang sama tahun lalu (kuartal IV-2023), Indonesia masih tercatat sebagai salah satu negara dengan rekor pendapatan kuartal September 2023.
Saat itu, Apple mencatat pendapatan 89,5 miliar dollar AS (sekitar Rp 1.409,7 triliun) dengan pertumbuhan signifikan di sejumlah pasar, termasuk Indonesia, Brasil, Kanada, dan Filipina. Ketika itu pula, Apple lewat distributor resminya menjual iPhone 14 series, dan bersiap memboyong iPhone 15 series ke Tanah Air.
Pada kuartal III-2024 (29 Juni 2024), nama Indonesia juga masih disebutkan oleh Cook sebagai negara yang mencetak rekor pendapatan kuartalan.
Meski begitu, Apple tidak pernah merinci pendapatan atau persentase pertumbuhan pendapatannya di negara-negara yang disebut sebagai pencetak rekor pendapatan kuartalan tadi.
Baca juga: Relakah Pemerintah RI Cabut Blokir iPhone 16 Hanya dengan Rp 157 Miliar?
Isi pidato Tim Cook yang tak sebutkan "Indonesia" lagi

Baca juga: Saat Apple Semakin “Menganaktirikan” Indonesia…
Berikut isi pidato Tim Cook yang tak lagi menyebutkan nama Indonesia dalam earning call terbarunya, sebagaimana dikutip dari laman SeekingAlpha.
Tim Cook
"Terima kasih, Suhasini (red - Head of Investor Relations Apple, Suhasini Chandramouli). Selamat siang, semuanya, dan terima kasih telah bergabung dalam panggilan ini.
Hari ini, Apple melaporkan pendapatan sebesar 94,9 miliar dollar AS, rekor kuartal September dan naik 6 persen dari tahun lalu.
iPhone tumbuh di setiap segmen geografis, menandai rekor pendapatan kuartal September baru untuk kategori tersebut, dan Layanan mencetak rekor pendapatan sepanjang masa, naik 12% dari tahun ke tahun.
Kami juga mencetak rekor pendapatan segmen kuartal September di Amerika, Eropa, dan Sisa Asia Pasifik, serta di sejumlah besar negara, termasuk Amerika Serikat, Brasil, Meksiko, Prancis, Inggris, Korea, Malaysia, Thailand, Arab Saudi, dan UEA.
Terkini Lainnya
- Netflix Buka Restoran, Bawa Konsep Serial dan Film Populer
- 2 Cara Menghentikan SMS Spam Iklan Pinjol yang Mengganggu
- Cara Blokir SMS Spam dan Promosi di HP Samsung
- MSI "Pede" Jual Konsol PC Handheld Lebih Mahal dari Asus dan Lenovo
- 4 Cara Bikin Kartu Ucapan Lebaran 2025 untuk Hampers, Cepat dan Bisa Cetak Sendiri
- Unboxing Moto G45 5G, HP Pertama Motorola "Comeback" ke RI
- Tablet "Flagship" Huawei MatePad Pro13.2 Meluncur, Bawa Fitur Olah Dokumen Level PC
- Motorola Resmi Kembali ke Indonesia, Bawa HP Moto G45 5G
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Meluncur, Harga Rp 31 Jutaan
- Huawei Mate XT Ultimate Resmi Rilis Global, Smartphone Lipat Tiga Harga Rp 60 Juta
- Cara Menghapus Cache di HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- iPhone SE Tidak Ada Lagi, Ini Gantinya?
- Begini Kemampuan AI di PC Gaming Handheld MSI Claw 8 AI Plus
- Bocoran 4 Saudara Kembar Oppo Find X9
- 2 Cara Beli Tiket Kapal Feri Online untuk Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Apple Bangun Pabrik Aksesori di Bandung agar Blokir iPhone 16 Dibuka?
- Relakah Pemerintah RI Cabut Blokir iPhone 16 Hanya dengan Rp 157 Miliar?
- Isi Pidato CEO Apple yang Tak Lagi Sebut Indonesia, Imbas iPhone 16 Diblokir
- Apple Mau Bangun Pabrik Rp 157 Miliar di Indonesia, demi iPhone 16?
- Smartphone ZTE Nubia V60 Resmi di Indonesia, Bawa Desain Kamera "Boba" Mirip iPhone